Pengaruh Waktu Fermentasi Dan Proporsi Air Patusan Terhadap Serat Kasar Dari Lumpur Organik Unit Gas Bio

Astuti,FaridaKusuma (2013) Pengaruh Waktu Fermentasi Dan Proporsi Air Patusan Terhadap Serat Kasar Dari Lumpur Organik Unit Gas Bio. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian dilaksanakan di Jl. Jaya Taman Sari I Kecamatan Lowok Waru Malang. Pengujian serat kasar dilakukan di Laboratorium Nutrisi dan Makanan Ternak Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya Malang. Pada bulan Maret hingga April 2013. Penelitian untuk mengetahui pengaruh waktu fermentasi dan proporsi air patusan dalam pengolahan limbah lumpur organik gas bio sebagai salah satu sumber alternatif pakan ternak. Cara kerja dari penelitian ini adalah dengan mengambil lumpur organik unit gas bio, dipisahkan padatan dan cairan lumpur organik, padatan di keringkan kemudian campur dengan cairan yang terpisah dengan proporsi 20%, 30%, 40%, fermentasi selama (tanpa perlakuan, 12, 24, 36, 72 jam), keringkan kembali dan analisis serat kasar di laboraturium. Materi yang digunakan dalam penelitian ini adalah lumpur organik unit gas bio. Metode yang digunakan adalah percobaan dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap pola faktorial dengan dengan 2 faktor perlakuan. Sebagai faktor pertama adalah waktu fermentasi (Tanpa perlakuan, 12, 24, 36, 72 jam). Faktor kedua adalah proporsi air patusan vii untuk memeram padatan (20%, 30%, 40%) dan setiap perlakuan menggunakan 2 kali ulangan. Variabel yang diamati adalah kandungan serat kasar. Data dianalisis dengan analisis of variance (ANOVA) . Rancangan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) pola faktorial. Apabila hasil tersebut menunjukkan perbedaan, maka dilanjutkan dengan uji Beda Nyata Terkecil (BNT). Hasil penelitian menunjukkan bahwa waktu fermentasi dan proporsi air patusan memberikan pengaruh yang sangat nyata (P<0,01) serta terdapat interaksi yang sangat nyata (P<0,01) antara lama fermentasi dan proporsi air patusan terhadap kandungan serat kasar pada lumpur organik unit gas bio. Kandungan serat kasar pada lumpur organik unit gas bio terendah diperoleh pada lama fermentasi 72 jam sebesar 19,34±0,36%; pada proporsi air patusan diperoleh pada proporsi 40% sebesar 22,14±2,48% sedangkan interaksinya diperoleh pada waktu fermentasi 72 jam dengan proporsi air patusan 40 % sebesar 18,93±0,16 %. Untuk memperoleh kandungan serat kasar terbaik pada lumpur organik unit gas bio sebaiknya digunakan waktu fermentasi 72 jam dengan proporsi air patusan sebesar 40 %.

English Abstract

This study was to determine the effect of fermentation time and proportion of liquid sludge treatment in sewage organic biogas of the alternative sources of animal feed. The material used in this study was organic sludge bio gas unit. The method used is experimenting with using a completely randomized design with a factorial with 2 factors. As the first factor was the long fermentation (without treatment, 12, 24, 36, 72 hours). The second factor was the liquid sludge (20%, 30%, 40%) and each treatment using 2 replicated. The variables measured were crude fiber content. The data was analyzed using analysis of variance (ANOVA) and was folllowed by the Least Significant Difference test (LSD). The results showed that the proportion of farmantion time and liquid sludge provided a significant influence (P<0.01), and there was a high significant interaction (P<0.01) between the fermentation time and liquid sludge proportion of the crude fiber content in the organic sludge unit biogas. The lowest cruded fiber was emerged on 72 hours fermentation 19.34%±0.36% and liquid sludge in the proportion of 40% obtained in the proportion of 22.14%±2.48%, while the interaction is obtained on a long ripening 72 hours with a proportion of 40% liquid sludge of 18.93%±0.16%. To obtain the best crude fiber content in the organic sludge bi gas units should be used fermentation time 72 hours with liquid sludge proportion of 40%.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPT/2013/134/051308037
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 636 Animal husbandry
Divisions: Fakultas Peternakan > Peternakan
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 13 Nov 2013 13:23
Last Modified: 21 Oct 2021 04:42
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/136903
[thumbnail of 3.KATA_PENGANTAR.pdf]
Preview
Text
3.KATA_PENGANTAR.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 4.ABSTRAC.pdf]
Preview
Text
4.ABSTRAC.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 6.ringkasan.pdf]
Preview
Text
6.ringkasan.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 7.DAFTAR_ISI.pdf]
Preview
Text
7.DAFTAR_ISI.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 8.DAFTAR_GAMBAR.pdf]
Preview
Text
8.DAFTAR_GAMBAR.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 9.DAFTAR_TABEL.pdf]
Preview
Text
9.DAFTAR_TABEL.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 10._DAFTAR_LAMPIRAN.pdf]
Preview
Text
10._DAFTAR_LAMPIRAN.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 12.BAB_II.pdf]
Preview
Text
12.BAB_II.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 11.BAB1.pdf]
Preview
Text
11.BAB1.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 14.BAB_IV.pdf]
Preview
Text
14.BAB_IV.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 13.BAB_III.pdf]
Preview
Text
13.BAB_III.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 15.BAB_V.pdf]
Preview
Text
15.BAB_V.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 17.Lampiran.pdf]
Preview
Text
17.Lampiran.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 1.cover.pdf]
Preview
Text
1.cover.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 16.DAFTAR_PUSTAKA.pdf]
Preview
Text
16.DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 2.RIWAYAT_HIDUP.pdf]
Preview
Text
2.RIWAYAT_HIDUP.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item