Fahmi, Nela (2012) Penambahan Bahan Pengembang Pada Pembuatan Es Krim Instan Ditinjau Dari Overrun, Viskositas Dan Kecepatan Meleleh. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Pengambilan data penelitian dilakukan bulan Januari 2012 sampai dengan sampai dengan Februari 2012 yang dilaksanakan di Rumah Yogurt Kota Batu untuk produksi es krim instan, pengujian overrun dan kecepatan meleleh, sedangkan untuk pengujian viskositas dilaksanakan di Laboratorium Fisiko Kimia Bagian Teknologi Hasil Ternak Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kadar pemberian bahan pengembang yang tepat untuk es krim instan ditinjau dari overrun, viskositas dan kecepatan meleleh. Materi penelitian adalah es krim instan yang dibuat dari susu krim bubuk, susu skim bubuk, bahan penstabil, gula, garam dan bahan pengembang. Metode penelitian yang digunakan adalah percobaan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan 4 ulangan dengan tingkat penggunaan bahan pengembang 1,25 % (B1), 2,5 % (B2), 3,75 (B3) dan 5 % (B4). Variabel yang diamati pada penelitian ini adalah baking powder sebagai variabel bebas dan variabel tidak bebasnya meliputi: pengujian viskositas, pengukuran overrun dan pengujian kecepatan meleleh. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan analisis ragam, dan dilanjutkan dengan Uji Beda Nyata Jujur (BNJ). Hasil analisis ragam menunjukkan bahwa perlakuan penambahan bahan pengembang pada pengolahan es krim instan tidak memberikan perbedaan pengaruh yang nyata (P>0,05) terhadap overrun, viskositas, dan kecepatan meleleh. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rataan overrun pada perlakuan B1, B2, B3, dan B4 masing-masing : 62,2; 93,5; 59,8 dan 59,9 persen; viskositas : 29; 28,5; 16; dan 4 cp; kecepatan meleleh : 19,9; 20; 20,8; dan 22,7 menit/50 gram. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa semakin besar konsentrasi penggunaan baking powder akan menghasilkan viskositas es krim instan yang rendah disebabkan kandungan CO2 dalam es krim semakin banyak. Pada pengujian kecepatan meleleh semakin besar penggunaan bahan pengembang pada es krim instan maka kecepatan melelehnya cenderung semakin lama, walaupun secara statistika tidak berbeda nyata. Penggunaan bahan pengembang yang terbaik dalam es krim instan terdapat pada B2. Saran yang dapat diberikan adalah sebaiknya menggunakan bahan pengembang pada konsentrasi 2,5 % untuk mendapatkan kualitas es krim yang baik.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FPT/2012/81/051204446 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 636 Animal husbandry |
Divisions: | Fakultas Peternakan > Peternakan |
Depositing User: | Hasbi |
Date Deposited: | 14 Dec 2012 08:30 |
Last Modified: | 21 Oct 2021 04:01 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/136848 |
Preview |
Text
The_End.pdf Download (2MB) | Preview |
Actions (login required)
![]() |
View Item |