Analisis Intensitas Kalsium Intraseluler Dan Kualitas Spermatozoa Kambing Boer G1 Hasil Vitrifikasi Dengan Penambahan Gliserol Dalam Medium Tcm 199

Tias, NikmatulLailiDesepTrianingTias (2012) Analisis Intensitas Kalsium Intraseluler Dan Kualitas Spermatozoa Kambing Boer G1 Hasil Vitrifikasi Dengan Penambahan Gliserol Dalam Medium Tcm 199. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Salah satu keberhasilan perkawinan dengan IB sangat dipengaruhi oleh kualitas sperma. Kualitas sperma sesudah penampungan akan mengalami penurunan apabila tidak segera digunakan. Oleh karena itu untuk mempertahankan kualitas spermatozoa selama penyimpanan dan pembekuan adalah dengan penambahan bahan pengencer. Penambahan gliserol dalam pengencer Tissue Culture Medium 199 (TCM 199) dimaksudkan untuk meminimalkan kerusakan akibat pembentukan kristal-kristal es intraseluler. Vitrifikasi adalah proses fisik berupa pemadatan larutan pada suhu rendah tanpa terjadinya pembentukan kristal es sehingga larutan tersebut seolah-olah seperti kaca Tujuan dari penelitian ini adalah: 1). Mengetahui kualitas spermatozoa kambing Boer G1 hasil vitrifikasi dalam medium TCM 199. 2). Mengetahui intensitas kalsium intraseluler spermatozoa kambing Boer hasil pembekuan secara vitrifikasi.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPT/2012/19/051200177
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 636 Animal husbandry
Divisions: Fakultas Peternakan > Peternakan
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 10 Oct 2012 10:08
Last Modified: 21 Oct 2021 03:13
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/136784
[thumbnail of 051200177.pdf]
Preview
Text
051200177.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item