Analisis pemanfatan internet marketing sebagai salah satu pendukung strategi pemasaran produk peternakan : studi kasus pada www.ternakonline.wordpress.com

SaptoAji, Wisnu (2011) Analisis pemanfatan internet marketing sebagai salah satu pendukung strategi pemasaran produk peternakan : studi kasus pada www.ternakonline.wordpress.com. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Mei sampai bulan Juni 2011 di Website "WWW.TERNAKONLINE.WORDPRESS.COM" Bogor. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana penggunaan internet sebagai salah satu strategi pemasaran produk pada" WWW.TERNAKONLINE.COM" dan mengetahui faktor-faktor apa saja yang mendukung dan menghambat pemanfatan internet marketing sebagai salah satu pendukung pemasaran produk. Sumber data yang digunakan adalah sumber data primer dan sumber data skunder. Data primer merupakan sumber data penelitian yang diperoleh secara langsung dari ADMIN Ternak-Online. Sedangkan data sekunder merupakan sumber data penelitian yang diperoleh secara tidak langsung seperti data penjualan serta literatur-literatur yang relevan atau sesuai. Metode penelitian yang digunakan adalah studi kasus, yaitu melakukan pengamatan kepada salah satu bentuk usaha (Ternak-Online) dengan cara melakukan wawancara kepada pemilik atau pengelola usaha terebut. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa, internet merupakan media utama dalam memasarkan produk dari Ternak-Online. Pemanfaatan internet sebagai media pemasaran produk peternakan pada Ternak-Online untuk produk cukup menampilkan rincian harga beserta spesifikasi ternaknya. Harga ternak lewat internet marketing dapat bersaing dengan harga pasaran. Tempat dalam internet marketing jauh lebih simpel dan minim biaya bahkan gratis. Promosi lewat internet lebih murah dan jelas siapa yang dituju. Ilmu SEO belum semuanya digunakan untuk mengoptimasi website Ternak-Online. Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa internet merupakan media utama yang Pemanfaatan internet sebagai media pemasaran produk peternakan pada Ternak-Online untuk produk cukup menampilkan rincian harga beserta spesifikasi ternaknya. Harga ternak lewat internet marketing dapat bersaing dengan harga pasaran. Tempat dalam internet marketing jauh lebih simpel dan minim biaya bahkan gratis. Promosi lewat internet lebih murah dan jelas siapa yang dituju. Faktor pendukung potensi pasar luas dan minimnya pesaing. Faktor penghambat adalah kurangnya pengetahuan internet marketing , budaya masyarakat yang belum terbiasa dan tidak ada karyawan khusus yang bertugas menagani website Ternak-Online. Disarankan Ternak-Online agar memanfaatkan internet lebih profesional. Dengan pengimplementasian mix marketing pada internet marketing , Penerapan ilmu SEO ( Search Engine Optimisation ) untuk meningkatkan Pagerank dan perlu adanya Karyawan khusus yang menjadi operator website Ternak-Online.

English Abstract

This research was carried out from Mei until June, 2011 at Website "WWW.TERNAKONLINE.WORDPRESS.COM" Bogor. This research to know how using of internet marketing as one support of product marketing strategy in " WWW.TERNAKONLINE.COM" and support and pursue factors exploiting of internet marketing as one support of product marketing strategy. The research used case study that is doing perception to one of form the effort by interview to organizer or owner of effort. The result showed that Utilization of the Internet for marketing farm products in Ternak-Online to fairly display the product price and specification details of their livestock. Prices of cattle through internet marketing can compete with the market price. Place in internet marketing is much more simple and minimal cost even free. Promotion via the Internet cheaper and more clear who the intended. Future research is needed to recommend and support this supplementary factors of Internet marketing leave open wide of opportunity to market ranch products because of at least emulation in it, Marketing use Internet marketing have market compartment which is goals and segmentation clearly. Factors resistor of marketing internet is the lack of knowledge in it and no commisioned special employees to handle Ternak-Online website.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPT/2011/97/051104649
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 636 Animal husbandry
Divisions: Fakultas Peternakan > Peternakan
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 15 Feb 2012 14:13
Last Modified: 15 Feb 2012 14:13
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/136710
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item