Pola Pertumbuhan Ikan Keting (Mystus Nigriceps Scopoli) Dan Ikan Nila (Oreochromis Niloticus Linnaeus) Yang Tertangkap Di Sungai Ketingan Desa Sawohan Kecamatan Buduran Kabupaten Sidoarjo Jawa Timur

Sukarno, MohTiar Puji (2017) Pola Pertumbuhan Ikan Keting (Mystus Nigriceps Scopoli) Dan Ikan Nila (Oreochromis Niloticus Linnaeus) Yang Tertangkap Di Sungai Ketingan Desa Sawohan Kecamatan Buduran Kabupaten Sidoarjo Jawa Timur. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Sungai Ketingan anak sungai porong, dimana sumber airnya berasal dari sungai porong. Daerah aliran Sungai Ketingan digunakan masyarakat untuk sumber air dalam melakukan aktifitas tambak yang lokasinya berdekat dengan pemukiman penduduk. Namun, pemanfaatannya yang kurang memperhatikan sistem konservasi dapat mendorong terjadinya perubahan yang lebih mengarah pada penurunan kualitas perairan sungai dan jenis ikan yang hidup di sungai tersebut. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Oktober sampai dengan Desember tahun 2016 di Sungai Ketingan Desa Sawohan, Kecamatan Buduran, Sidoarjo, Provinsi Jawa Timur. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui aspek biologi ikan keting dan ikan nila di Sungai Ketingan. Mengetahui pola Pertumbuhan ikan keting dan ikan nila serta mengetahui kondisi lingkungan yang mempengaruhi pola pertumbuhan ikan keting dan ikan nila. Metode yang digunakan dala penelitian ini adalah metode survei yang didapat langsung dari tempat penelitian. Kondisi ikan yang diamati meliputi panjang, berat dan pola pertumbuhan ikan keting dan ikan nila serta parameter kualitas air yang mendukung pola pertumbuhan ikan keteing dan ikan nila meliputi kecepatan arus, suhu, total organic matter (TOM), dissolved oxygen (DO) serta puissance hydrogen (pH) Hasil pengamatan di lapang Apek biologi pada panjang ikan keting mempunyai panjang minimum 10,2 cm dan panjang maksimum 13,6 cm. Kisaran panjang ikan yang sering tertangkap yaitu 12,3–12,7 cm dan panjang ikan yang jarang tertangkap yaitu dengan panjang 10,2– 10,5 cm. Ikan nila yang mempunyai panjang minimum 10,2 cm dan panjang maksimum 14,1 cm. Kisaran panjang ikan yang sering tertangkap yaitu ukuran 11,6– 12,2 cm dan panjang ikan yang jarang tertangkap ukuran 10,9–11, 5 cm.Pola pertumbuhan ikan Keting didapatkan data bahwa nilai a adalah -21,723 dan nilai b adalah 3,734. Ikan nila mempunyai nilai a adalah -31,941 dan nilai b adalah 5,91. Kedua jenis ikan ini merupakan pertumbuhan alometrik positif, dimana pertambahan berat lebih cepat daripada pertumbuhan panjang. Faktor kondisi lingkungan yang mempengaruhi pola pertumbuhan adalah : suhu air merupakan salah satu sifat fisika yang dapat mempengaruhi nafsu makan ikan dan pertumbuhan badan ikan serta berpengaruh terhadap keberadaan dan aktivitas ikan. TOM dengan ikan adalah pada pola makan ikan. Ikan memerlukan oksigen untuk bernafas dan mendukung proses metabolismenya. Oksigen juga mempengaruhi laju pertumbuhan dan perkembangan ikan. pH dapat dipengaruhi oleh aktifitas biologi misalnya fotosintesis dan respirasi organisme. Perubahan pH akan mempengaruhi pertumbuhan dan aktifitas biologis ikan. Hasil kecepatan arus di vi Sungai Ketingan bagian hilir menunjukkan bahwa kecepatan arus berkisar antara 0,167-0,0,378 m/detik merupakan arus sedang hingga cepat. Suhu di aliran Sungai Ketingan bagian hilir adalah berkisar antara 28,3-29,3°C merupakan kisaran suhu normal. Nilai TOM 31,6-45,5 mg/L merupakan perairan dengan bahan organik tinggi. Hasil pengukuran nilai DO adalah berkisar antara 7,93-9,93 mg/L kisaran masih normal. pH di Sungai Ketingan didapatkan berkisar antara pH 7 sampai 8 kisaran masih normal. Saran yang dapat disampaikan adalah adanya penelitian lebih lanjut tentang aspek biologi ikan keting dan ikan nila, perlu dilakukan pengontrolan penangkapan ikan keting dan ikan nila serta perlu adanya pengecekan kualitas air di Sungai Ketingan Desa Sawohan Kecamatan Buduran Kabupaten Sidoarjo Jawa Timur.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPR/2017/114/051701726
Subjects: 300 Social sciences > 333 Economics of land and energy > 333.9 Other natural resources > 333.91 Water and lands adjoining bodies of water
Divisions: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Manajemen Sumberdaya Perairan
Depositing User: Kustati
Date Deposited: 08 Mar 2017 08:11
Last Modified: 29 Nov 2021 02:48
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/135724
[thumbnail of ARTIKEL_PKL_MOH._TIAR_PUJI_S._0910810107.pdf]
Preview
Text
ARTIKEL_PKL_MOH._TIAR_PUJI_S._0910810107.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of ARTIKEL_SKRIPSI_MOH._TIAR_PUJI_S._0910810107.pdf]
Preview
Text
ARTIKEL_SKRIPSI_MOH._TIAR_PUJI_S._0910810107.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of PKL_MOH._TIAR_PUJI_S._0910810107.pdf]
Preview
Text
PKL_MOH._TIAR_PUJI_S._0910810107.pdf

Download (4MB) | Preview
[thumbnail of SKRIPSI_MOH._TIAR_PUJI_S._0910810107.pdf]
Preview
Text
SKRIPSI_MOH._TIAR_PUJI_S._0910810107.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item