Hubungan Struktur Komunitas Plankton Terhadap Parameter Fisika dan Kimia di Perairan Kepetingan Sidoarjo

Mufidah, NurLaili (2015) Hubungan Struktur Komunitas Plankton Terhadap Parameter Fisika dan Kimia di Perairan Kepetingan Sidoarjo. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Perairan Kepetingan merupakan salah satu perairan di Kabupaten Sidoarjo. Perairan ini dikelilingi oleh ekosistem mangrove dan tambak. Tambak-tambak ini terhubung secara langsung dengan perairan Kepetingan. Selain itu perairan ini merupakan muara dari beberapa sungai yang melewati kota Sidoarjo. Masuknya residu tambak dan adanya pengaruh limbah domestik yang terbawa oleh sungai dapat mempengaruhi kualitas perairan. Kualitas perairan dipengaruhi oleh 3 faktor yaitu fisika, kimia dan biologi. Faktor biologi seperti plankton keberadaannya dipengaruhi oleh faktor fisika dan kimia. Fungsi ekologi plankton yang berperan sebagai produsen di perairan dan awal mata rantai dalam rantai makanan sering diijadikan skala ukuran kesuburan perairan. Perhitungan struktur komunitas plankton dapat menentukan tingkat kesuburan dari suatu perairan. Adanya penelitian hubungan sturktur komunitas ini diharapkan dapat menjelaskan kondisi perairan yang ada di Perairan Kepetingan. Tujuan dari penelitian skripsi ini adalah untuk mengetahui kualitas perairan di Perairan Kepetingan, mengidentifikasi plankton yang ada di Perairan Kepetingan, menghitung struktur komunitas plankton yang ada di Perairan Kepetingan dan menganalisis hubungan struktur komunitas plankton dengan parameter fisika dan kimia. Metode yang digunakan adalah metode survey dan observasi langsung. Metode pengambilan plankton, menggunakan metode vertikal dan horizontal. Hasil kualitas perairan di Perairan Kepetingan menunjukkan bahwa nilai pH pada stasiun 1, nitrat dan fosfat pada seluruh stasiun dan seluruh waktu pengambilan. Hasil yang menunjukkan nilai parameter lingkungan lebih rendah dari Baku Mutu Air Laut No 51 Tahun 2004 adalah amoniak pada stasiun dan 1,2,4,5 (musim peralihan II) dan 1, 3, 4 dan 5 (musim peralihan I). Hasil identifikasi plankton ditemukan 6 filum fitoplankton yaitu Bacillariophyta, Ochrophyta, Dinophyta, Cyanobacteria, Chlorophyta dan Myzozoa dan terdapat 4 filum zooplankton yaitu Anthropoda, Ciliophora, Mollusca dan Rotifera. Total kelimpahan fitoplankton di Perairan Kepetingan sebesar 903.925 (musim peralihan II) dan 1.059.69 sel/m³ (musim peralihan I). Total kelimpahan zooplankton sebesar 27.258 ind/m³ (musim peralihan II) dan 7.496 ind/m³ (musim peralihan I). Keanekaragaman memiliki kisaran 0,62-1,5. Keseragaman memiliki kisaran 0,02 – 0,94. Dominasi memiliki kisaran 0,3 – 0,99. 4. 4. Hubungan struktur komunitas plankton dengan parameter fisika dan kimia dengan menggunakan metode PCA dengan Matriks korelasi Pearson terdapat pada unsur hara yaitu nitrat dan fosfat.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPR/2015/555/051505863
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.3 Other extractive industries > 338.37 Products > 338.372 Products of fishing, whaling, hunting, trapping
Divisions: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan dan Kelautan
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 31 Aug 2015 10:49
Last Modified: 20 Oct 2021 11:16
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/134429
[thumbnail of SKRIPSI.pdf]
Preview
Text
SKRIPSI.pdf

Download (4MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item