Distribusi Dan Struktur Populasi Karang Fungia Fungites Di Pantai Bama Taman Nasional Baluran Situbondo Jawa Timur

Kurniawan, FebrianRizky (2015) Distribusi Dan Struktur Populasi Karang Fungia Fungites Di Pantai Bama Taman Nasional Baluran Situbondo Jawa Timur. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pantai Bama memiliki potensi keanekaragaman hayati yang cukup tinggi dengan pantai berpasir putih serta mempunyai formasi terumbu karang. Pada perairan Pantai Bama, terdapat beberapa ekosistem yaitu ekosistem padang lamun, zona transisi antara lamun serta karang dan ekosistem terumbu karang. Namun Pantai Bama yang berada dalam kawasan konservasi TN. Baluran, kondisi terumbu karang di perairan Pantai Bama dilaporkan mengalami kerusakan. Beberapa spesies dari karang dapat memberikan informasi tentang kerusakan lingkungan. Karang Fungia fungites merupakan salah satu spesies karang yang dapat memberikan informasi kerusakan lingkungan, karena karang ini dapat tumbuh di berbagai substrat pada keadaan lingkungan yang kurang baik, baik substrat pasir, karang mati maupun pecahan karang (rubble). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis distribusi jumlah, ukuran, kepadatan, dan pola penyebaran karang Fungia fungitesserta hubungan antara struktur populasi dan parameter fisika – kimia perairan. Metode yang digunakan pada pengambilan data distribusi karang Fungia fungites yakni dengan metode transek sabuk yang memiliki ukuran 1 x 30 meter pada 4 stasiun pengamatan dengan metode purposive sampling. Untuk mencari hubungan antara distribusi karang Fungia fungites dan parameter fisika – kimia perairan di analisis menggunakan analisis uji korelasi spearman dan untuk mengetahui sberapa kuat hubungan menggunakan analisis uji regresi linier sederhana. Hasil pengolahan data dan analisis komponen utama didapatkan hasil yakni distribusi ukuran karang memiliki korelasi dengan suhu, kecepatan arus, dan kecerahan, pH memiliki korelasi dengan distribusi jumlah dan kepadatan karang, salinitas memiliki korelasi negatif dengan distribusi jumlah dan kepadatan karang. Karang Fungia fungites yang ditemukan di perairan Pantai Bama yakni mencapai kedalaman 9 meter dengan ukuran berkisar antara 3 – 15 cm.Kepadatan yakni berkisar antara 0,15 - 0,33 ind/m². Sedangkan pola penyebaran karang Fungia fungites di perairan Pantai Bama secara umum cenderung berkelompok, namun pada stasiun 3 penyebarannya merata.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPR/2015/45/051500712
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.3 Other extractive industries > 338.37 Products > 338.372 Products of fishing, whaling, hunting, trapping
Divisions: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan dan Kelautan
Depositing User: Hasbi
Date Deposited: 04 Feb 2015 15:21
Last Modified: 20 Oct 2021 06:08
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/134312
[thumbnail of Laporan_Skripsi_Febrian_Rizky_Kurniawan_-_105080601111007.pdf]
Preview
Text
Laporan_Skripsi_Febrian_Rizky_Kurniawan_-_105080601111007.pdf

Download (5MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item