Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kecelakaan Kerja Awak Kapal Dogol Di Pelabuhan Perikanan Nusantara (Ppn) Brondong, Lamongan

Prembayun, AgnesKusuma (2015) Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kecelakaan Kerja Awak Kapal Dogol Di Pelabuhan Perikanan Nusantara (Ppn) Brondong, Lamongan. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Menangkap ikan merupakan salah satu mata pencaharian terbesar di Indonesia. Sebagian dari penduduk Indonesia melakukan aktifitas menangkap ikan atau berprofesi sebagai nelayan untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Aktifitas menangkap ikan terutama di laut merupakan aktifitas yang beresiko tinggi. Hal ini disebabkan karena kapal-kapal ikan beroperasi mulai dari perairan yang tenang sampai perairan yang memiliki gelombang tinggi. Khusus pada kegiatan perikanan, 80 persen faktor kecelakaan laut disebabkan oleh kesalahan manusia (human error). Penyebab lainnya adalah pengabaian yang dilakukan oleh penyelenggara transportasi laut dan instansi-instansi terkait, serta perlengkapan keselamatan transportasi laut yang jauh dari memadai (FAO, 2009). Tingginya tingkat kecelakaan kerja awak kapal penangkap ikan tersebut memerlukan perhatian serius. Di PPN Brondong sendiri telah terjadi kecelakaan kapal sebanyak 21 kecelakaan kapal dalam kurun waktu 4 tahun terakhir yang tercatat oleh pelabuhan. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Mei 2015 di PPN Brondong Lamongan. Pengambilan jumlah responden pada penelitian ini menggunakan metode purposive sampling dengan jumlah 100 responden. Pengambilan data penelitian ini menggunakan metode observasi lapang meliputi keadaan lapang tempat penelitian, wawancara kepada responden dan pegawai instansi, penyebaran kuisioner kepada responden yaitu nelayan dogol dan studi literature berbagai jurnal ataupun buku yang terkait. Kuisioner responden dengan menggunakan jawaban skala likert. Analisa data regresi linier berganda dalam penelitian ini menggunakan program SPSS (Statistical Product and Service Solution) 16.0 for windows. Menurut perhitungan dengan skala likert, besar pengaruh faktor cuaca sebesar 68,8%, faktor alat keselamatan sebesar 67%, faktor keterampilan sebesar 63% dan faktor kesehatan sebesar 50%. Dari analisis uji f didapat hasil dimana seluruh faktor berpengaruh secara simultan terhadap kecelakaan kerja dengan nilai f hitung 8,881 < t tabel 1,78 dengan tingkat kepercayaan 90%. Dari uji t, faktor-faktor yang berpengaruh nyata meliputi faktor cuaca dengan nilai t hitung sebesar 3,784 dan nilai koefisien regresi 0,45%, faktor kesehatan dengan nilai t hitung sebesar 3,458 dan nilai koefisien regresi sebesar 0,36%,dan faktor keterampilan dengan nilai t hitung sebesar 2,292 dan nilai koefisien regresi sebesar 0,15%. Sedangkan faktor-faktor lainnya seperti lama bekerja, ukuran kapal, pendidikan dan alat keselamatan kerja tidak berpengaruh secara nyata.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPR/2015/316/ 051505029
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.3 Other extractive industries > 338.37 Products > 338.372 Products of fishing, whaling, hunting, trapping
Divisions: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan dan Kelautan
Depositing User: Kustati
Date Deposited: 11 Aug 2015 14:07
Last Modified: 14 Feb 2022 02:00
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/134163
[thumbnail of Skripsi_Agnes_Kusuma_Prembayun_115080201111006.pdf]
Preview
Text
Skripsi_Agnes_Kusuma_Prembayun_115080201111006.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item