Dewantisari, QorinaIlmaniar (2014) Isolasi dan Karakterisasi Bakteri Termofilik Isolat A3 dan S3 Dari Air Lumpur dan Sedimen Padat Lapindo Sidoarjo. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Mikrobiologi LSIH (Laboratorium Sentral Ilmu Hayati), Universitas Brawijaya Malang, Laboratorium Mikrobiologi, Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya Malang dan Laboratorium Kimia, Fakultas MIPA Universitas Brawijaya Malang. Pada Bulan Oktober 2012-September 2013. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pendugaan jenis bakteri termofilik yang diisolasi dari air dan sedimen lumpur lapindo dengan melihat sifat morfologi dan fisiologinya dan sebagai informasi awal terhadap penelitian selanjutnya tentang aktivitas enzim termostabil terhadap industri perikanan yang dihasilkan oleh bakteri termofilik. Bahan-bahan yang digunakan dalam penelitian ini adalah bahan utama yang terdiri dari air dan sedimen, media pertumbuhan yang meliputi Nutrient Agar (NA), Mc conkey agar dan Nutrient Broth (NB, media uji biokimia yang meliputi simon sitrat agar, MR-VP broth, Sulfit Indol Motility Agar, tripton sugar iron agar, urea agar, nitrat broth, reagen uji biokimia yang meliputi KOH 3%, Metyl Red, kovac, -naftol, mineral oil, TDA, reagen pewarnaan gram yang terdiri dari kristal ungu,iodin, aseton, alkohol 70%, bahan tambahan yang terdiri dari blue tip spiritus, kertas whattman no.42, sarung tangan, masker dan kertas saring, serta bahan tambahan yang digunakan untuk uji logam berat yang terdiri dari HCl, HNO3, Amonium persulfat ((NH4)2S2O8), H3PO4, NaIO4, diphenyl karbazid, dan dimethyl gliakxim. Penelitian ini menggunakan metode eksploratif, yaitu mengumpulkan data dengan melakukan penelitian. Penelitian diawali dengan uji lingkungan lumpur lapindo Sidoarjo yang meliputi suhu, pH, salinitas dan logam berat untuk mengetahui kondisi lingkungan isolat bakteri, kemudian dilakukan tahapan kultur sampai isolasi dan pendugaan identifikasi bakteri melalui karakterisasi morfologi yang meliputi uji morfologi koloni dan pewarnaan gram dan fisiologi isolat bakteri serta uji biokimia yang meliputi uji MR, uji VP, uji SIM, uji nitrat, uji urease, uji simon sitrat, dan uji TSIA kemudian dilanjutkan untuk mengetahui pendugaan species isolat dengan microbact identification kits. Serta mengetahui peranan bakteri termofilik dalam industri pengolahan hasil perikanan. Hasil identifikasi bakteri termofilik yang diisolasi dari air dan sedimen lumpur lapindo menurut hasil uji biokimia didapatkan pendugaan genus Pseudomonas sp. Untuk kedua sampel. Untuk hasil uji microbact identification kits didapatkan hasil pendugaan spesies untuk kedua sampel adalah Pseudomonas pseudomallei dengan persentase ketepatan sebesar 99,48%. Dari hasil diatas dibandingkan dengan hasil identifikasi menggunakan uji DNA 16S-rDNA yang dilakukan oleh Prof.Ir. Sukoso M.Sc Ph.D didapatkan hasil untuk sampel air adalah Pseudomonas stutzeri dan untuk sampel sedimen adalah Bacillus niabensis. Bakteri tersebut mampu hidup di lingkungan yang kadar salinitas dan logam beratnya cukup tinggi serta mampu menghasilkan enzim kitinase yang berperan dalam proses pengolahan kitin menjadi kitosan yang dapat digunakan dalam industri pangan. Disarankan perlu adanya penelitian lanjutan aktivitas enzim termostabil yang dihasilkan oleh bakteri Pseudomonas pseudomallei yang dapat bermanfaat pada industri pengolahan hasil perikanan..
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FPR/2014/41/051401605 |
Subjects: | 300 Social sciences > 333 Economics of land and energy > 333.9 Other natural resources > 333.91 Water and lands adjoining bodies of water |
Divisions: | Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Manajemen Sumberdaya Perairan |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 03 Mar 2014 14:17 |
Last Modified: | 21 Oct 2021 08:30 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/133737 |
Preview |
Text
LAPORAN_SKRIPSI.pdf Download (4MB) | Preview |
Actions (login required)
![]() |
View Item |