Analisis Morfometrik Ikan Demersal Yang Tertangkap Dengan Alat Tangkap Payang Bottom Gardan (Cantrang)Dipelabuhan Palang,Tuban Jawa Timur.

Rizal, AhmadFauzi (2012) Analisis Morfometrik Ikan Demersal Yang Tertangkap Dengan Alat Tangkap Payang Bottom Gardan (Cantrang)Dipelabuhan Palang,Tuban Jawa Timur. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Upaya identifikasi spesies selalu berkembang dari waktu ke waktu. Hal itu dimaksudkan sebagai usaha manusia untuk mempelajari, meneliti, menguraikan dan menganalisa identitas dari seekor ikan sehingga dengan demikian kita dapat menentukan sifat atau ciri – ciri ikan tersebut dan pada akhirnya menentukan nama ilmiah dari ikan yang diidentifikasi. Identitas yang masih dapat dipertahankan untuk upaya identifikasiadalah karakter morfometri. Karakter morfometri yang biasa digunakan untuk menduga spesies adalah panjang standar (Standart Length)dan tinggi badan (Body Depth). Karakter morfometri tersebut hanya dapat digunakan untuk menduga spesies dalam family Leiognathidae saja, sedangkan untuk spesies dari family lain masih belum ditemukan karakter morfometri yang tepat. Tujuan penelitian ini adalah untuk menduga densitas ikan dari luas area sapuan payang bottom gardan, mengetahui jumlah dan jenis ikan yang tertangkap oleh payang bottom gardan, dan mencari karakter morfometri untuk penandaan spesies dan mengetahui kondisi perairan laut Tuban. Metode yang digunakan dalampenelitian ini adalah metodepe nelitian korelasional dan deskrptif dengan teknik pengambilan data meliputi studi pustaka, observasi, wawancara dan identifikasi. Pada kegiatan observasi diketahui bahwa alat tangkap payang bottom gardan yang beroprasi di laut Tuban merupakan penamaan nelayan setempat, dilihat dari bentuk konstruksi dan cara pengoprasiannya merupakan alat tangkap cantrang. Dari analisis Regresi diketahui pengaruh jamlah alat tangkap (effort) terhadap CPUE ( Hasil tangkapan) sebesar 75 %, koefisien regresi b = - 2,58 sedangkan konstanta a yaitu 5913,23sehingga model persamaan regresinya CPUE = 5913,2 – 2,59 Alat Tangkap. (Eopt) sebanyak 1139 unit/tahun, (Cmsy) sebesar 3.367.684,9 Kg/Tahun, JTB = 2.692.149 dan tingkat pemanfaatan telah mencapai 139,5 %, jadi dapat disimpulkan bahwa keadaan perairan Tuban telah mengalami Over fishing. Pada sampling diperoleh lintasan sapuan payang bottom gardan (cantrang) D = 2,214 Km, luas area sapuan sebesar a = 0,22 Km2 dan densitas ikan Q = 208,6 Kg/Km2, dengan varietasnya meliputi spesies hasil tangkapan ikan bersirirp dorsal tunggal : Secutor megalolepis, Leiognathus longispinis, Secutor hanedai, Leiognathus splendens, Leiognathus slochii, Leiognathus bindus, Leiognathus aureus, Gazza minuta, Gerres erythrrourus, Anodonstoma chacunda, Pseudorhombus pentophthalmus, Sardinella lemuru,dan Mene maculata. Ikan bersirip doral ganda : Lagocepalus Inermis, Himantura walaga, Chirocentrus Dorab, Trichiurus lepturus, Lutjanus vitta, Priacanthus macracanthus, Lutjanus argentimaculatus, Epinephelus sexfasciatus, Carangoides armatus, Johnius bornensis, Pomadasys kaakan Upeneus, dan moluccensis Atropus atropos Carangoides malabaricus Rastrelliger faughni Nemipterus japonicus Terapon theraps Siphamia Roseigaster Saurida tumbil, Pesentase hasil tangkapan yang paling banyak tertangkap adalah leiognathus splendens sebesar 22.94%dari hasil tangkapan, Nemipterus japonicas sebesar 21.48% dan Leiognathus bindus sebesar 11.23%, dan 44,23 % spesies lain dengan hasl tangkapan total 81,5 Kg. Untuk ikan bersirip dorsal tunggal dapat disimpulakan bahwa karakter morfometrik yang dapat direkomendasikan sebesar 30%- 50% dari 15 variable pengukuran. Untuk ikan bersirip dorsal ganda dapat disimpulkan bahwa karakter morfometri yang dapat direkomendasikan sebesar 30% - 50% dari 20 variabel pengukuran.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPR/2012/136/051204687
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.3 Other extractive industries > 338.37 Products > 338.372 Products of fishing, whaling, hunting, trapping
Divisions: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan dan Kelautan
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 19 Nov 2012 14:42
Last Modified: 21 Oct 2021 08:39
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/132971
[thumbnail of BAB_I_rev.pdf]
Preview
Text
BAB_I_rev.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of pernyataan_ii.pdf]
Preview
Text
pernyataan_ii.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of ucapan_terimakasih_vi.pdf]
Preview
Text
ucapan_terimakasih_vi.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of RINGKASAN_iii.pdf]
Preview
Text
RINGKASAN_iii.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_II_rev.pdf]
Preview
Text
BAB_II_rev.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_III_rev.pdf]
Preview
Text
BAB_III_rev.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_IV.pdf]
Preview
Text
BAB_IV.pdf

Download (3MB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR_PUSAKA.pdf]
Preview
Text
DAFTAR_PUSAKA.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_V_new.pdf]
Preview
Text
BAB_V_new.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of kata_pengantar_v.pdf]
Preview
Text
kata_pengantar_v.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of cover.pdf]
Preview
Text
cover.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of pengesahan.pdf]
Preview
Text
pengesahan.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item