Analisis Pengaruh Program Sistem Pertanian Terintegrasi (Simantri) Terhadap Pendapatan Petani Di Desa Mendoyo Dangin Tukad, Kecamatan Mendoyo, Kabupaten Jembrana

Budiarta, Iga Angga Prasetya (2016) Analisis Pengaruh Program Sistem Pertanian Terintegrasi (Simantri) Terhadap Pendapatan Petani Di Desa Mendoyo Dangin Tukad, Kecamatan Mendoyo, Kabupaten Jembrana. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pentingnya pembangunan perdesaan sudah lama disadari banyak kalangan, ini terlihat dengan dicanangkan berbagai konsep tentang pembangunan pedesaan. Hal ini disebabkan masyarakat desa yang belum mengetahui perkembangan teknologi yang dikembangkan dan tidak dapat memanfaatkan potensi sumber daya alam menjadi penyebab tidak maksimalnya produktivitas hasil pertanian. Untuk menjamin kesinambungan sektor pertanian, dibutuhkan adanya perubahan sistem pertanian dari pertanian yang konvensional menuju sistem pertanian organik. Untuk itu telah dilaksanakan program Simantri oleh pemerintah Provinsi Bali. Program ini diharapakan dapat meningkatkan pendapatan petani dengan mengurangi penggunaan pupuk Anorganik. Penelitian ini bertujuan mengetahui pelaksanaan program Simantri dan pengaruh program Simantri terhadap pendapatan petani padi di Desa Mendoyo Dangin Tukad. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan analisis uji beda rata-rata. Uji beda rata-rata digunakan untuk mengukur pendapatan petani antara petani mengikuti Simantri dengan petani non Simantri. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik sensus, dengan jumlah populasi petani dibagi menjadi 2 populasi, yaitu bedasarkan petani Simantri dan petani non Simantri. Kemudian dari masing-masing populasi tersebut diambil masing-masing 20 responden, sehingga total responden sebanyak 40 orang. Hasil analisis penelitian menunjukan bahwa tingkat pelaksanaan Simantri di Desa Mendoyo Dangin Tukad sudah berjalan dengan baik. Bila ditinjau dari tiga unit usahanya, ternyata tingkat penerapan usaha pengolahan limbah ternak sapi di desa terbilang paling baik, hal ini didukung oleh petani Simantri di Desa Mendoyo Dangin Tukad sudah mengintergasikan tanaman padi dengan ternak sapi, dimana limbah tanaman dan ternak dapat didaur ulang pada siklus produksi. Dari hasil analisis uji beda rata-rata terhadap pendapatan petani padi menunjukan t hitung > t tabel (2,098 > 1,686) yang berarti program Simantri memberikan pengaruh terhadap peningkatan pendapatan petani padi di Desa Mendoyo Dangin Tukad. Petani Simantri memiliki total penerimaan yang lebih tinggi dibandingkan dengan non Simantri. Penerimaan total petani Simantri adalah Rp 29.495.081,97 sedangkan non Simantri adalah Rp 29.056.547,62. Selain penerimaan, biaya yang dikeluarkan petani Simantri lebih kecil dibandingkan dengan non Simantri. Biaya total responden Simantri adalah Rp 11.647.322,4 sedangkan non Simantri adalah Rp 15.621.919,64. Nilai R/C petani Simantri adalah 3,13 sedangkan pada non Simantri nilai R/C adalah 2,41. Dengan demikian disimpulkan bahwa program Simantri lebih menguntungkan dibanding non Simantri.

English Abstract

The importance of rural development has long been recognized many circles, is seen by initiated various concepts of rural development. This is due to the villagers who do not know the development of the technology developed and can not take advantage of the potential of natural resources into the cause not maximum agricultural productivity. To ensure the sustainability of the agricultural sector, there needs to be changes in farming systems from conventional farming to the organic farming system. To the Simantri program implemented the government of Bali. This program is expected to increase farmers income by reducing the use of fertilizers Anorganic. This research is aims to know the implementation of the Simantri program and the impact of the Simantri program on the income of rice farmers in Desa Mendoyo Dangin Tukad. Methods of data analysis used in this research is to use analysis of different test average. The average difference test is used to measure the income of farmers among farmers who joined the Simantri program with farmers in non-program. Sampling was done by census techniques, with a total population of farmers is divided into two populations, namely by farmers following the program and non-program farmers. Then from each population were taken each 20 respondents, so the total respondents as many as 40 people. Results of the analysis showed that the level of implementation of the program in the Mendoyo Dangin Tukad village are already well underway. When viewed from three units of activity, the rate of application of the processing activity of cattle in the village spelled out the most good, it is supported by the farmers with the Simantri program in the Mendoyo Dangin Tukad village is already of integrating the rice plants with cattle, where sewage plants and animals can be recycled in the production cycle. The results of analysis of different test average of the income of rice farmers showed t count> t table (2.098> 1.686) which means that the program gives effect to the increase in income of rice farmers in the Mendoyo Dangin Tukad village. Farmers Simantri program had higher total revenue as compared to non Simantri program. Total revenues of farmers Simantri program is Rp. 29,495,081.97, while non-program is Rp. 29,056,547.62. In addition to the reception, the cost of farmers with smaller program compared to non-program. The total costs farmers Rp. 11,647,322.4 while the program is non-program is Rp. 15,621,919.64. R / C value was 3.13 whereas farmers Simantri on non Simantri R / C value was 2.41. Thus concluded that the Simantri program is more profitable than non-program.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FP/2016/308/ 051606281
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture
Divisions: Fakultas Pertanian > Agribisnis
Depositing User: Kustati
Date Deposited: 09 Aug 2016 13:52
Last Modified: 29 Nov 2021 04:06
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/131295
[thumbnail of 125040100111046_BAB 3.pdf]
Preview
Text
125040100111046_BAB 3.pdf

Download (215kB) | Preview
[thumbnail of 125040100111046_BAB 5.pdf]
Preview
Text
125040100111046_BAB 5.pdf

Download (609kB) | Preview
[thumbnail of 125040100111046_COVER + DAFTAR ISI.pdf]
Preview
Text
125040100111046_COVER + DAFTAR ISI.pdf

Download (142kB) | Preview
[thumbnail of 125040100111046_BAB 1.pdf]
Preview
Text
125040100111046_BAB 1.pdf

Download (123kB) | Preview
[thumbnail of 125040100111046_BAB 2.pdf]
Preview
Text
125040100111046_BAB 2.pdf

Download (280kB) | Preview
[thumbnail of 125040100111046_BAB 4.pdf]
Preview
Text
125040100111046_BAB 4.pdf

Download (413kB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item