Desain Ulang Alat Setrika Baju Dengan Metode RULA Dan OWAS Untuk Mengurangi Risiko Cedera Operator

Azmi, Ahmad Ulul (2018) Desain Ulang Alat Setrika Baju Dengan Metode RULA Dan OWAS Untuk Mengurangi Risiko Cedera Operator. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

C&F Laundry merupakan salah satu penyedia jasa laundry yang berada di Jl. Kerto Pamuji no.25 Kota Malang. Pada dasarnya untuk proses laundry di C&F Laundry ada 4 proses, yaitu: pencucian & spining, pengeringan, setrika & pelipatan, dan packaging. Dari 4 proses tersebut ada yang dikerjakan secara otomatis menggunakan mesin dan manual. Untuk proses yang dikerjakan secara otomatis oleh mesin adalah proses pencucian & spinning serta proses pengeringan. Sedangkan proses yang dikerjakan secara manual adalah proses setrika & pelipatan serta proses packing. Proses setrika & pelipatan baju dikerjakan oleh operator dengan posisi duduk dilantai selama ± 6 jam. Selain itu untuk memulai proses setrika & pelipatan baju, operator harus mengambil baju yang diletakkan di sebelah kanan operator. Setalah melakukan proses setrika & pelipatan baju , operator meletakkan baju yang telah diproses di sebelah kiri operator. Gerakan ketika memulai dan menyelesaikan proses ini, operator melakukan gerakan membungkuk & twist untuk mengambil dan meletakkan baju. Dengan posisi dan gerakan demikian, operator sering merasakan nyeri pada bagian leher, bahu, pergelangan tangan, punggung, dan lutut ketika selesai bekerja. Oleh karena itu dibutuhkan adanya pengembangan teknologi yang dapat mengurangi beban pekerja dan mengurangi resiko cedera pada operator. Dalam mengatasi permasalahan tersebut dilakukan analisis pada proses kerja operator menggunakan metode Rapid Upper Limb Assesment (RULA) yang berfungsi untuk menilai setiap potensi cedera pada tubuh bagian atas (kepala, leher, bahu, lengan bagian atas, dan pinggang). Metode selanjutnya adalah Ovako Working Posture Analysis System (OWAS) Yang berfungsi untuk menganalisis postur serta gerakan dari operator untuk menghindari kecelakaan kerja. Setelah diketahui faktor apa saja yang menjadi penyebab cedera tersebut, akan dilakukan perancangan alat bantu dengan studi Anthropometri sebagai acuan dalam perancangan alat bantu agar sesuai dengan ukuran dan dimensi tubuh operator. Penelitian ini menggunakan studi Anthropometri karena proses perbaikan alat bantu kerja melibatkan operator sebagai user. Hal ini bertujuan untuk menyesuaikan ukuran dan dimensi produk dengan operator agar alat bantu yang dihasilkan dapat digunakan seacara mudah dan dapat mengurangi beban operator. Penelitian menunjukkan bahwa terdapat risiko cedera pada operator setrika & pelipatan saat melakukan pekerjaannya. Hasil analisis dengan metode RULA didapatkan score sebesar 7, nilai tersebut dapat diartikan bahwa postur operator pada saat melakukan pekerjaannya memiliki risiko cedera sehingga harus dilakukan penelitian lebih lanjut dan perbaikan langsung. Untuk hasil analisis dengan metode OWAS didapatkan score sebesar 2, nilai tersebut dapat diartikan bahwa postur operator pada saat melakukan pekerjaannya memiliki risiko cedera sehingga harus dilakukan perbaikan. Setelah dilakukan perbaikan didapatkan nilai score RULA sebesar 3, nilai tersebut dapat diartikan bahwa setelah dilakukan perbaikan risiko cedera operator berkurang dari sebelumnya. Begitu pula dengan metode OWAS didapatkan nilai score OWAS sebesar 1, nilai tersebut dapat diartikan bahwa setelah dilakukan perbaikan risiko cedera operator berkurang dari sebelumnya.

English Abstract

C&F Laundry is one of the laundry services in Jl. KertoPamuji No. 25, Malang. There are basically four processes of laundry in C&F Laundry; they are washing and spinning, drying, ironing and folding, and packaging which are done automatically by using machine and manually. The processes done automatically by using machine are washing and spinning also drying. Meanwhile, the ironing and folding also packaging processes are done manually. The ironing and folding process is done by an operator by sitting on the floor for more or less 6 hours. Moreover, to start the ironing and folding of the clothes process, the operator has to take the clothes to the right side of the operator. After the ironing and folding process, the operator puts the clothes on her left side. In doing this process, the operator bend and twist in order to take and put the clothes. As a result, the operator often experience pain on the neck, shoulders, wrists, back, and knees after working. Therefore, a technology development to decrease the workload and injury risk of the operator is needed. In solving that problem, an analysis of operator’s work was done by using Rapid Upper Limb Assessment (RULA) method to assess each upper limb injury potential (head, neck, shoulders, arm, and waist). The following method was Ovako Working Posture Analysis System (OWAS) for analyzing posture and movement of the operator to avoid work accident. After knowing the initial injury factors, an additional helping equipment was designed with Anthropometri study to fit the size and dimension of the operator’s body. This research use Anthropometri study because the improvement of helping equipment involve the operator for user. This was aimed to adjust the size and dimension of the product with the operator so the additional helping equipment produced can be utilized easily and decrease the operator’s workload. This study showed that there was injury risk of the ironing and folding operator while doing her job. The analysis result by using RULA method gained a score of 7, meaning that the operator’s posture while doing her job had an injury risk so there should be done a further research and direct improvement. The result of analysis by using OWAS method gained a score of 2, meaning that the operator’s posture while doing her job had an injury risk so there should be an improvement. After the improvement was implemented, the score of RULA gained was 3, meaning that after the improvement, the injury risk of the operator decreased. Similarly, the score of the OWAS method was 1, meaning that after the improvement, the injury risk of the operator decreased.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2018/883/051809087
Uncontrolled Keywords: Ergonomi, MSDs, Rapid Upper Limb Assesment, Ovako Working Posture Analysis System Ergonomics, MSDs, Rapid Upper Limb Assesment, Ovako Working Posture Analysis System.
Subjects: 300 Social sciences > 331 Labor economics > 331.2 Conditions of employment
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Industri
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 12 Feb 2019 07:14
Last Modified: 30 Nov 2020 00:55
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/13005
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item