Hubungan Karakteristik Jaringan Daun dengan Tingkat Serangan Penyakit Blas Daun (Pyricularia oryzae Cav.) pada Beberapa Genotipe Padi (Oryza sativa L)

Dewi, InaMustika (2013) Hubungan Karakteristik Jaringan Daun dengan Tingkat Serangan Penyakit Blas Daun (Pyricularia oryzae Cav.) pada Beberapa Genotipe Padi (Oryza sativa L). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Blas merupakan penyakit padi tertua yang menyebar di seluruh dunia. Menurut Chin (1975) penyakit blas dapat ditemukan di lebih dari 85 negara pertanaman padi, meliputi Asia, Amerika Latin, dan Afrika. Penyakit blas dapat menurunkan produksi padi mencapai 70% dan menginfeksi semua stadia pertumbuhan padi, yaitu daun, buku, leher malai, namun jarang ditemukan pada pelepah daun (Chin, 1975). Di Indonesia, penyakit blas khususnya blas leher menjadi tantangan yang lebih serius karena banyak ditemukan pada beberapa varietas padi sawah di Jalur Pantura, Jawa Barat (Anonymous, 2012a). Jamur P. oryzae penyebab penyakit blas menyebar melalui udara, menempel pada daun melalui percikan air, kemudian menginfeksi daun dan menimbulkan bercak pada daun. Agrios (2004) mengemukakan bahwa pada permukaan daun terdapat sifat-sifat struktural yang merupakan garis pertahanan utama tumbuhan. Karakteristik pertahanan struktural daun yang dimaksud adalah jumlah dan kualitas lilin dan kutikula yang menutupi sel epidermis, struktur sel epidermis, ukuran, letak dan bentuk stomata dan lentisel dan jaringan dinding sel yang tebal yang menghambat gerak maju patogen. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ketahanan beberapa genotipe padi yang diuji terhadap serangan penyakit blas daun dan untuk mengetahui pengaruh karakteristik jaringan daun, yaitu tebal epidermis terhadap tingkat serangan penyakit blas daun. Hipotesis dalam penelitian ini adalah ketahanan genotipe padi terhadap penyakit blas daun, salah satunya dipengaruhi oleh karakteristik jaringan daun yaitu tebal epidermis. Penelitian ini dilaksanakan di lahan riset PT. DuPont Indonesia, Kabupaten Malang dan di laboratorium Taksonomi Tumbuhan, Fakultas MIPA Universitas Brawijaya. Pelaksanaan penelitian berlangsung selama bulan Mei hingga Juli 2012. Penelitian yang dilakukan di lapang menggunakan metode Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan 21 perlakuan. Genotipe-genotipe padi tersebut adalah IR-64, IR-64 ss, Cibogo, Ciherang, Mekongga, Hipa-8, Maro, K-32, K-56, K-67, K-74, K-76, K-137, K-157, K-160, K-162, K-203 dan CMS B yang diulang sebanyak dua kali. Pengamatan karakteristik jaringan tumbuhan (ketebalan epidermis) menggunakan metode Rancangan Acak Lengkap (RAL). Data pengamatan yang diperoleh dari percobaan dianalisis dengan menggunakan uji F pada taraf 5%, kemudian data yang signifikan dilanjutkan dengan uji Beda Nyata Jujur (BNJ) pada taraf 5% (Gomez dan Gomez,1995). Gejala serangan penyakit blas pada genotipe padi yang diuji adalah gejala spot cokelat berukuran seujung jarum, kemudian spot berkembang menjadi ukuran yang lebih besar atau jumlah lesion menjadi lebih banyak. Ukuran spot yang bertambah besar, membentuk bercak berbentuk belah ketupat berwarna coklat hingga putih keabu-abuan pada tepi daun. Ketika bercak blas meluas, seluruh bagian daun akan berwarna putih keabu-abuan. Parameter yang digunakan untuk mengetahui ketahanan genotipe padi terhadap infeksi jamur P.oryzae adalah periode inkubasi, laju infeksi, intensitas serangan dan karakteristik jaringan daun padi, yaitu tebal epidermis. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa hanya pada beberapa genotipe tertentu yang menunjukkan adanya hubungan di antara tebal epidermis daun dengan intensitas serangan. Genotipe-genotipe yang menunjukkan kategori moderat, memiliki epidermis yang lebih tebal dibandingkan dengan genotipe yang rentan. Epidermis merupakan salah satu pertahanan yang dimiliki oleh tanaman padi terhadap serangan penyakit blas daun sehingga adanya sel-sel epidermis yang berdinding kuat dan tebal akan menghambat penetrasi jamur pathogen atau bahkan tidak mungkin dilakukan sama sekali (Agrios, 1994)

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FP/2012/344/051302051
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 632 Plant injuries, diseases, pests
Divisions: Fakultas Pertanian > Hama dan Penyakit Tanaman
Depositing User: Hasbi
Date Deposited: 10 May 2013 10:38
Last Modified: 19 Oct 2021 09:23
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/129142
[thumbnail of Ina_Mustika_Dewi_-_HPT_08.pdf]
Preview
Text
Ina_Mustika_Dewi_-_HPT_08.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item