Analisis Pemasaran Minyak Kayu Putih (Melaleuca Leucadendron oil l) di Kabupaten Buru : Studi Kasus di Desa Sawa Kecamatan Namlea Kabupaten Buru, Maluku Tengah

Boften, Firza (2010) Analisis Pemasaran Minyak Kayu Putih (Melaleuca Leucadendron oil l) di Kabupaten Buru : Studi Kasus di Desa Sawa Kecamatan Namlea Kabupaten Buru, Maluku Tengah. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Di Indonesia minyak kayu putih hanya dihasilkan pada beberapa daerah saja, diantaranya Kabupaten Buru, Ambon, Seram, Irian, Jawa, dan Kalimantan. Kondisi ini merupakan peluang yang baik dalam mengembangkan Agroindustri Minyak Kayu Putih, Keberadaan Agroindustri Minyak Kayu Putih dalam menjalankan usahanya harus ditanggapi agar produsen mampu bertahan dalam situasi pasar yang berlangsung, sehingga diharapkan akan menciptakan pasar yang efektif dan efisien. Untuk mengetahui bagaimana situasi pasar mendukung kemajuan perusahaan dalam satu industri, maka kondisi pasar perlu berjalan secara fair dan efisien yang dapat diketahui melalui suatu metode pendekatan yaitu SCP (Structure, Conduct, Performance). Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis struktur pasar, tingkah laku dan kinerja pasar agroindustri minyak kayu putih. Penentuan lokasi penelitian dilakukan secara purposive (sengaja) yaitu di Kabupaten Buru sebagai penghasil tanaman kayu putih terbesar di Maluku. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan kuantitatif. Analisis deskriptif digunakan dalam penentuan struktur pasar meliputi tingkat diferensiasi produk, hambatan masuk pasar, dan tingkat pengetahuan pasar serta penentuan tingkah laku pasar yang meliputi kebijakan penetapan harga, sistem kelembagaan pasar dan fungsi-fungsi pemasaran. Analisis kuantitatif digunakan untuk penentuan derajat konsentrasi pasar yaitu penguuran pangsa pasar. Untuk kinerja pasar digunakan analisis marjin pemasaran dan analisis keuntungan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: terdapat kaitan yang erat antara struktur, tingkah laku dan kinerja pasar agroindustri minyak kayu putih, hal ini dapat dilihat dari hubungan ketiga komponen tersebut dalam sistem dinamik. Struktur pasar mempengaruhi tingkah laku, dan keduanya mempengaruhi kinerja pasar, demikian pula dengan kinerja pasar yang mempengaruhi tingkah laku dan struktur pasar. Struktur pasar agroindustri minyak kayu putih di Kabupaten Buru termasuk dalam pasar persaingan monopolistik dicirikan dengan terdapat banyak penjual di pasar dengan produk dasar yang sama tetapi telah terdiferensiasi. Perilaku pasar yang ada tercermin pada kebijakan penetapan harga yang dilakukan oleh produsen minyak kayu putih. Dalam penetapan harga ini, produsen minyak kayu putih mempertimbangkan faktor biaya dan reaksi pesaing yang ada. Untuk itu produsen minyak kayu putih menetapkan kebijakan "Mark Up Pricing Method". Dari hasil penelitian yang ada disarankan bahwa agroindustri minyak kayu putih perlu memperhatikan struktur pasar di dalam penetapan harga. Agroindustri minyak kayu putih perlu meningkatkan kegiatan produksi dan pemasaran dengan menciptakan keunikan dari diversifikasi produk sehingga produsen dapat meningkatkan pendapatan dan menghindari terjadinya kejenuhan pasar. Untuk memperoleh kinerja yang efisien, hendaknya para pengusaha minyak kayu putih dapat menentukan saluran pemasaran yang tepat dan efisien.

English Abstract

In Indonesia eucalyptus oil produced only in a few areas only, including District of Buru, Ambon, Seram, New Guinea, Java, and Borneo. This condition is a good opportunity to develop agro eucalyptus oil, eucalyptus oil Agro-industry presence in the operations should be taken for manufacturers to survive in a market situation that took place, so hopefully will create an effective and efficient market. To find out how the market situation supports the progress of the company in one industry, the market conditions need to be run in a fair and efficient that can be known through an approach that is SCP (Structure, Conduct, Performance). This study aims to analyze the market structure, behavior and performance of eucalyptus oil agro-industry market. Determining the location of the research done by purposive (deliberately) that is in the Regency of Buru as the largest producer of eucalyptus plants in the Moluccas. Data analysis methods used were descriptive and quantitative analysis. Descriptive analysis is used in the determination of market structure include the degree of product differentiation, barriers to market entry, and the level of market knowledge and determination of market behavior including pricing policies, institutional system of market and marketing functions. The quantitative analysis used to determine the degree of market concentration that is penguuran market share. For the used market performance analysis of marketing margins and profit analysis. The results of this study indicate that: there is strong correlation between structure, behavior and performance of eucalyptus oil agro-industry market, this can be seen from the relationship are the three components in dynamic systems. Market structure affects behavior, and both affect market performance, as well as market performance affects behavior and market structure. Agro-industry market structure eucalyptus oil on Buru Regency is included in the market characterized by monopolistic competition there are many sellers in the market with the same basic product but have been differentiated. Market behavior that is reflected in pricing policies by the eucalyptus oil producer. In this price fixing, eucalyptus oil producers consider the cost factor and the reaction of existing competitors. For that eucalyptus oil producers to set policy "Mark Up Pricing Method". From the results of existing research suggested that eucalyptus oil agro-industry need to consider the market structure in determining the price. Eucalyptus oil agro need to increase production and marketing activities by creating the uniqueness of the diversification of products so that manufacturers can increase revenue and avoid market saturation. To obtain an efficient performance, it should be entrepreneurs eucalyptus oil to determine the appropriate marketing channels and efficient.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FP/2010/266/051003481
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture
Divisions: Fakultas Pertanian > Agribisnis
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 21 Jan 2011 13:56
Last Modified: 14 Apr 2022 07:22
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/128498
[thumbnail of 051003481.pdf]
Preview
Text
051003481.pdf

Download (5MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item