Susanto, William Prayogo (2015) Pengaruh Ekstrak Antosianin Ubi Jalar Ungu (Ipomoea Batatas L.) Kultivar Gunung Kawi Terhadap Survival Rate Dan Kelainan Morfologis Pada Embrio Dan Larva Zebrafish (Danio Rerio). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Ubi jalar ungu merupakan bahan makanan pokok yang banyak dikonsumsi di seluruh dunia karena selain banyak memiliki kandungan gizi, juga banyak memiliki zat-zat yang bersifat antioksidan, salah satunya antosianin. Selain antioksidan antosianin juga bersifat antiinflamasi dan antikarsinogenik karena antosianin dapat meningkatkan apoptosis pada sel-sel kanker. Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan bahwa antosianin dapat mempengaruhi proses perkembangan embrional melalui sifat proapoptotiknya. Studi eksperimental menggunakan posttest only control group design dilakukan terhadap embrio dan larva zebrafish. Sampel dipilih dengan cara simple random sampling untuk dibagi dalam 4 kelompok, yaitu kelompok kontrol (n=15), antosianin 40 μg/mL (n=15), antosianin 60 μg/mL (n=15), dan antosianin 80 μg/mL (n=15). Variabel yang diukur pada penelitian ini adalah survival rate dan kelainan morfologis pada embrio dan larva zebrafish. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian dan peningkatan dosis antosianin tidak memberikan pengaruh yang signifikan baik pada variabel survival rate maupun kelainan morfologis (Kruskall Wallis Test, p>0,05). Kesimpulan dari penelitian ini adalah ekstrak antosianin ubi jalar ungu tidak berpengaruh terhadap survival rate maupun kelainan morfologis pada embrio dan larva zebrafish. Berdasarkan hasil penelitian ini, disarankan agar digunakan dosis dan parameter lainnya untuk menguji pengaruh antosianin terhadap proses perkembangan embrional.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FK/2015/711/051600766 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 610 Medicine and health > 610.7 Education, research, nursing, services of allied health personnel |
Divisions: | Fakultas Kedokteran > Pendidikan Dokter |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 09 Feb 2016 13:26 |
Last Modified: | 15 Sep 2022 02:12 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/125511 |
Preview |
Text
Bab_4_WILLIAM_PRAYOGO_SUSANTO_125070101111018.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
daftar_isi_WILLIAM_PRAYOGO_SUSANTO_125070101111018.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
Bab_6_WILLIAM_PRAYOGO_SUSANTO_125070101111018.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
daftar_pustaka_WILLIAM_PRAYOGO_SUSANTO_125070101111018.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
Bab_5_WILLIAM_PRAYOGO_SUSANTO_125070101111018.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
Bab_7_WILLIAM_PRAYOGO_SUSANTO_125070101111018.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
judul_WILLIAM_PRAYOGO_SUSANTO_125070101111018.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
WILLIAM_PRAYOGO_SUSANTO_125070101111018.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
abstrak_indo_WILLIAM_PRAYOGO_SUSANTO_125070101111018.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
abstrak_inggris_WILLIAM_PRAYOGO_SUSANTO_125070101111018.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
Bab_3_WILLIAM_PRAYOGO_SUSANTO_125070101111018.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
Bab_2_WILLIAM_PRAYOGO_SUSANTO_125070101111018.pdf Download (1MB) | Preview |
Actions (login required)
View Item |