Implementasi Metode Taguchi pada Minuman Sari Buah Berbahan Apel dan Jeruk di PT Batu Bhumi Suryatama

Maharani, Risa Sukma (2018) Implementasi Metode Taguchi pada Minuman Sari Buah Berbahan Apel dan Jeruk di PT Batu Bhumi Suryatama. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

PT Batu Bhumi Suryatama adalah perusahaan minuman sari apel dengan merk Flamboyan yang terletak di Batu, Jawa Timur. Perusahaan yang mulai beroperasi pada Tahun 2006 ini memiliki permasalahan penurunan penjualan sari buah apel Flamboyan pada tahun 2016 sebanyak 49.974.720 ml. Dari adanya permasalahan tersebut diputuskan bahwa perusahaan membutuhkan adanya inovasi produk baru dengan bahan dasar buah apel, karena selama 12 tahun beroperasi produk yang dimiliki PT Batu Bhumi Suryatama hanya 1, yaitu minuman sari apel murni. Penelitian ini dilakukan sebagai alat untuk menentukan faktor-faktor yang berpengaruh terhadap rasa pada varian sari apel yang dikembangkan serta untuk memperoleh setting level optimal pada faktor-faktor berpengaruh agar sari apel sesuai dengan penilaian pelanggan Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode Taguchi dan Uji Organoleptik untuk mendapatkan varian rasa yang paling diminati pelanggan serta menggunakan pengujian mutu SNI terhadap eksperimen yang telah dibuat. Dimana dari hasil penilaian oleh perusahaan, campuran buah yang dilakukan pengembangan yaitu sari buah apel dan jeruk. Eksperimen ini menggunakan metode Taguchi dengan karakteristik kualitas Larger the better dengan Orthogonal Array L934 yang berarti penelitian ini terdiri dari 9 eksperimen dengan 4 faktor dimana masing-masing faktor terdiri dari 3 level faktor (Jenis Jeruk: Jeruk manis, jeruk keprok 55, jeruk siam; Rasio buah jeruk terhadap sari apel flamboyan: 10:90, 20:80, 30:70; penambahan gula: 10%, 15%, 20%; dan penambahan perasa asam: 1%, 2%, 3%). Uji organoleptik yang dilakukan yaitu uji organoleptik rasa. Dari hasil penelitian didapatkan faktor yang mempengaruhi rasa pada sari apel varian jeruk yaitu jenis jeruk dan rasio jeruk terhadap sari apel memiliki kontribusi yang besar terhadap sari apel varian rasa jeruk, sedangkan penambahan gula dan penambahan asam berkontribusi kecil. Hasil setting level optimal yang didapatkan dari uji organoleptik pelanggan yaitu didapatkan jenis jeruk keprok 55, rasio buah jeruk terhadap sari apel 10:90, penambahan gula sebesar 15% dan penambahan asam sebesar 3%. Faktor optimal kemudian dilakukan validasi dengan menggunakan eksperimen konfirmasi, dari hasil validasi tersebut didapatkan hasil bahwa eksperimen Taguchi yang dilakukan telah valid. Dari hasil pengujian mutu SNI terhadap minuman sari apel varian jeruk dengan level optimal didapatkan nilai pengujian total padatan terlarut sebesar 10.60% >10% dan total asam sebesar 0.39 gram > 0.3 gram yang berarti hasil eksperimen dapat diterapkan pada PT Batu Bhumi Suryatama.

English Abstract

PT Batu Bhumi Suryatama is an apple cider company with Flamboyan brand located in Batu, East Java. Company that start operating in 2006 has declining 49.974.720 ml sales in 2016. From the problem was decided that the company needed a new product innovation with apples as the basic igredients, because after 12 years operate, PT Batu Bhumi suryatama just have 1 product that is pure apple cider. This research is used as a tool to determine the factors that affect the taste of apple cider variant and to obtain optimal level setting on influential factors for apple cider based score from customer. This research, the experiments were conducted by using Taguchi Method and Organoleptic Test to get the taste variant of the most preferred by customers and using SNI quality test of experiments that have been made. Where the results of the assessment by the company, a selected fruit mixture of apples and oranges. This eksperiments using Taguchi method with larger the better characteristic quality and Orthogonal array L934 which means this experiments consist of 9 treatments with 4 factors and 3 level factors (type of orange: sweet orange, Keprok 55 orange, siam orange; ratio of oranges and flamboyan apple cider: 10:90, 20:80, 30:70; addition of sugar: 10%, 15%, 20%; addition of acid 1%, 2%, 3%). Organoleptic test that used is Organoleptic taste test. Based on the experimental result, it is known the factors that influence the taste of apple orange cider are types of orange and ratio of oranges and flamboyan apple ciders have big contributions, while addition of sugar and addition of acid have small contribution. The result of optimum level setting obtained by customer organoleptic test is got type orange is keprok 55orange, ratio of orange and apple cider 10:90, addition of sugar 15% and addition acid 3%. The optimal factor is then validated by using confirmation experiments, from the validation results obtained the result that the experiment Taguchi is valid. From the result of SNI quality test to optimum level of apple orange cider, the total test value of dissolved solids is 10,60% > 10% and total acid 0,39 gram > 0,3 gram which mean experiment result can be applied to PT Batu Bhumi Suryatama.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2018/540/051806771
Uncontrolled Keywords: Taguchi, Uji Organoleptik, Sari Apel, Pengembangan Varian Rasa Taguchi, Organoleptic Test, Apple Cider, Development New Variant Taste
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 681 Precision instruments and other devices > 681.7 Other scientific and technological instruments, machinery, equipment > 681.76 Technological equipment > 681.766 Equipment for chemical and related technologies > 681.766 4 Equipment for food and beverage technology
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Industri
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 08 Oct 2018 02:04
Last Modified: 22 Oct 2021 06:45
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/12389
[thumbnail of Risa Sukma Maharani.pdf]
Preview
Text
Risa Sukma Maharani.pdf

Download (20MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item