Uji Efektivitas Antimikroba Eksrak Daun Meniran (Phyllanthus niruri) Terhadap E. coli Secara In Vitro.

Aldiani, Airin (2012) Uji Efektivitas Antimikroba Eksrak Daun Meniran (Phyllanthus niruri) Terhadap E. coli Secara In Vitro. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Bakteri E. coli merupakan flora normal didalam tubuh, tetapi apabila berubah menjadi bentuk pathogen dapat menyebabkan berbagai infeksi oportunis, terutama diare. Penyakit diare menjadi masalah kesehatan dunia terutama di negara berkembang dan lebih banyak menyerang anak-anak. Sebagian besar anak-anak dibawah umur 5 tahun. Untuk mengatasi masalah infeksi bakteri sering digunakan antimikroba.Tapi banyak obat yang dianggap tidak efektif dan di anggap bakteri te-lah resisten terhadap obat tersebut. Oleh karena itu diperlukan obat alternatif. Salah satunya daun meniran ( Phyllanthus niruri) yang memiliki kandungan flavonoid, sa-ponin , dan tannin. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh ekstrak daun meniran ( Phyllanthus niruri) terhadap pertumbuhan bakteri E. coli secara in vitro. Desain penelitian yang digunakan adalah penelitian eksperimental laboratorik den-gan post test control group design only. Metode yang digunakan adalah difusi disk untuk menentukan Kadar Hambat Minimum (KHM) dan metode dilusi tabung untuk menentukan Kadar Bunuh Minimum (KBM). Sampel diperoleh dari isolat bakteri di Laboratorium Mikrobiologi FKUB dengan konsentrasi E. coli yang dipakai sebesar 10 6 CFU/ml. Ekstrak daun meniran dibuat dengan ekstraksi maserasi menggunakan metanol 96%. Konsentrasi Ekstrak yang dipakai yaitu 0%; 5%; 7,5%; 10%; 12,5% dan 15%. Hasil statistik Kruskal Wallis menunjukkan terdapat perbedaan yang signifikan pada perubahan konsentrasi ekstrak daun meniran ( Phyllanthus niruri ) terhadap jumlah koloni E. coli (p<0,05). Uji korelasi menunjukkan adanya hubungan negatif yang erat antara konsentrasi ekstrak dengan jumlah koloni (Korelasi, r = -0.755: p<0,05). Berdasarkan penelitian ini, dapat disimpulkan bahwa ekstrak metha-nol daun meniran mempunyai efek antimikroba terhadap E. coli Kadar Hambat Minimum (KHM) 12,5% dan Kadar Bunuh Minimum (KBM) sebesar15%.

English Abstract

E. coli is human normal flora, but the pathogenic form of E. coli would causes opportunist infections, especially diarrhea. Diarrhea is one of the most common dis-ease in the developing countries and infects children under 5 years old. To solve the problem of bacterial infection, antimicrobials are commonly used. But many drugs are considered ineffective and the bacteria were considered resistant to the drug. Therefore we need an alternative medicine. One of them is stonebreaker leaves which contains flavonoids, saponins, and tannins. The aim of this study is to determine the efectiveness of stonebreaker leaf extract on the growth of bacterial E. coliin vitro by using laboratorium experimental with post test control group design only. Samples obtained from bacterial isolates in the Laboratory of Microbiology FKUB with concentrations of E. coli is 10 6 CFU/ml. Stonebreaker leaf extract is made by maceration extraction using methanol 96%.The used concentrations of extract were 0%; 5%; 7.5%; 10%; 12.5% and15%. The used methods were disk diffusion method consisting of phase determination Minimum Inhibitory Concentration (MIC) and tube dilution method to determine Minimum Bactericide Concentration(MBC). The statistics analysis used Kruskal Wallis showed significant differences of E. coli colonies number by the changing of stonebreaker leaf extract concentration (p<0.05). Correlation test showed the negative strong relationship between the concentration of extract with the number of colonies (correlation, r = -0.755; p<0.05). Based on this research, it can be concluded that stonebreaker leaf ( Phyllanthus niruri) extract has antimicrobial effect against E. Coli with Minimum Inhibitory Concentration(MIC) is 12.5% and Minimum Bactericide Concentration (MBC) is 15%.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FK/2013/3/051301406
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 610 Medicine and health > 610.7 Education, research, nursing, services of allied health personnel
Divisions: Fakultas Kedokteran > Pendidikan Dokter
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 05 Mar 2013 16:14
Last Modified: 05 Mar 2013 16:14
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/123579
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item