Analisis Strategi Pemasaran untuk Meningkatkan Volume Penjualan Ekspor (Studi pada perusahaan PT Kaltim Prima Coal)

HalomoanIulandoSiregar, Yosua (2016) Analisis Strategi Pemasaran untuk Meningkatkan Volume Penjualan Ekspor (Studi pada perusahaan PT Kaltim Prima Coal). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

PT Kaltim Prima Coal merupakan salah satu perusahaan batubara terbesar di Indonesia, yang berlokasi di Sangata, Kabupaten Kutai Timur, Kalimantan Timur. Salah satu tujuan perusahaan yaitu menjadi produsen batubara yang berdaya saing tinggi yang produknya diminati oleh konsumen, sehingga dibutuhkan strategi dalam melakukan pemasaran agar dapat meningkatkan penjualan perusahaan serta bersaing dengan pesaing baik dari dalam negeri maupun luar negeri dan meningkatkan volume penjualan yang tidak stabil. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) Mengetahui peluang dan ancaman, kekuatan dan kelemahan dalam melakukan ekspor (2) Mengetahui strategi pemasaran yang diterapkan perusahaan, dan (3) Menganalisis strategi yang tepat digunakan oleh perusahaan untuk meningkatkan volume penjualan ekspor. Jenis penelitian ini adalah deskriptif dengan pendekata kualitatif. Metode analisis yang digunakan adalah analisis SWOT (Strenghts, Weaknesses, Opportunities, dan Threats), dengan matriks EFAS, IFAS, IE, dan Matriks SWOT. Hasil penelitian menunjukkan bahwa PT Kaltim Prima Coal menggunakan strategi STP dan bauran pemasaran dalam pemasarannya. Melalui analisis SWOT, diketahui bahwa kekuatan terbesar perusahaan terletak pada kualitas produk yang dimiliki PT Kaltim Prima Coal terjamin, sedangkan kelemahan terbesar perusahaan adalah tuntutan memenuhi target penjualan. Peluang terbesar perusahaan adalah permintaan pasar pasar tinggi di Asia, sedangkan ancaman untuk perusahaan adalah pesaing dari Cina dan Amerika dengan produk sejenis. Alternatif strategi yang dapat digunakan perusahaan yaitu mempertahankan dan memanfaatkan macam produk, kualititas produk, dan pelayanan penjualan yang dimiliki perusahaan untuk memasuki pasar baru dan menjaga kepercayaan konsumen, mempertahankan kualitas sumber daya manusia yang dimiliki perusahaan, memanfaatkan dermaga dan sarana bongkar muat dengan maksimal untuk melakukan eksportasi, terus melaksanakan promosi, melakukan riset pasar, mempererat hubungan antara produsen dengan konsumen, menambah kapasitas produksi perusahaan, dan memperluas lahan tambang untuk di eksplor. Kesimpulan yang diperoleh dalam penelitian ini yaitu strategi yang telah diterapkan PT Kaltim Prima Coal sudah cukup baik, akan tetapi untuk keberlangsungan kegiatan ekspor perusahaan, perlu ditingkatkan lagi dengan beberapa alternatif strategi yang telah dirumuskan berdasarkan visi, misi, analisis internal dan eksternal perusahaan.

English Abstract

PT Kaltim Prima Coal is one of the largest coal company in Indonesia, which is located in Sangata, East Kutai, East Kalimantan. One objective of the company is a producer of coal with high competitiveness whose products are in demand by consumers, so it takes a marketing strategy in order to increase sales and to compete effectively both domestically and abroad and increase sales volume unstable. The purpose of this study were (1) Knowing the opportunities and threats, strengths and weaknesses in exports (2) Knowing the marketing strategy applied by the company, and (3) to analyze the appropriate strategy used by companies to increase the volume of export sales. This type of research is descriptive qualitative pendekata. The analytical method used is the SWOT analysis (Strenghts, Weaknesses, Opportunities, and Threats), with the matrix EFAS, IFAS, IE and SWOT Matrix. The results showed that PT Kaltim Prima Coal use STP strategy and marketing mix in marketing. Through SWOT analysis, it is known that the companys greatest strength lies in the quality of products owned by PT Kaltim Prima Coal is assured, while the companys biggest drawback is the requirement to meet sales targets. The biggest opportunity is the companys high market demand in Asian markets, while the threat to the company is a competitor of China and the United States with similar products. Alternative strategies that can be used by companies that maintain and make use of products, kualititas products, services and sales of the company to enter new markets and maintaining consumer confidence, maintaining the quality of human resources of the company, utilize the dock and vehicle loading and unloading with up to do exportation, continue to carry out promotions, conduct market research, strengthen the relationship between producers and consumers, increase the production capacity of the company, and expand the mining land for explore. The conclusion in this study is a strategy that has been implemented by PT Kaltim Prima Coal has been quite good, but for the sustainability of the export activities of the company, need to be upgraded again with some alternative strategies that have been formulated based on the vision, mission, internal and external analysis of the company.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2016/1107/051700036
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga
Depositing User: Sugiantoro
Date Deposited: 30 Jan 2017 09:56
Last Modified: 01 Mar 2022 08:37
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/118228
[thumbnail of SKRIPSI_YOSUA.pdf] Text
SKRIPSI_YOSUA.pdf

Download (5MB)
[thumbnail of Thumbnails conversion from text to thumbnail_lightbox] Other (Thumbnails conversion from text to thumbnail_lightbox)
lightbox.jpg

Download (14kB)
[thumbnail of Thumbnails conversion from text to thumbnail_preview] Other (Thumbnails conversion from text to thumbnail_preview)
preview.jpg

Download (6kB)
[thumbnail of Thumbnails conversion from text to thumbnail_medium] Other (Thumbnails conversion from text to thumbnail_medium)
medium.jpg

Download (3kB)
[thumbnail of Thumbnails conversion from text to thumbnail_small] Other (Thumbnails conversion from text to thumbnail_small)
small.jpg

Download (1kB)

Actions (login required)

View Item View Item