Suryaningpraja, Ilyasa (2015) Sinergi Pembangunan dalam Upaya Swasembada Garam Nasional. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Penelitian dengan judul “Sinergi Pembangunan dalam Upaya Swasembada Garam Nasional (Studi tentang Pelaksanaan Program Usaha Garam Rakyat di Kabupaten Pasuruan Provinsi Jawa Timur)”, dilatarbelakangi oleh fenomena negara Indonesia sebagai salah satu negara maritim terbesar di dunia yang masih harus mengimpor garam dan masih kurangnya sinergitas dalam pembangunan pergaraman nasional. Berdasarkan permasalahan tersebut, maka penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mendeskripsikan bagaimanakah sinergi pembangunan dalam pelaksanaan program pemberdayaan usaha garam rakyat (Pugar) di Kabupaten Pasuruan Provinsi Jawa Timur dan bagaimanakah faktor-faktor pendukung dan penghambat dalam pelaksanaan program tersebut. Penelitian ini berdasarkan tujuannya termasuk dalam jenis penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Jenis data yang digunakan diantaranya adalah data primer yang bersumber dari penelitian yang dilakukan peneliti dalam pelaksanaan program Pugar di Kabupaten Pasuruan dan data sekunder yang bersumber dari dokumen-dokumen, catatan-catatan, laporan serta arsip-arsip yang berhubungan dengan fokus penelitian. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa telah tercipta sinergi pembangunan dalam pelaksanaan program Pugar antara Pemerintah Kabupaten Pasuruan dan masyarakat. Sinergi pembangunan yang tercipta karena adanya sikap saling percaya, take and give dan adanya kreativitas diantara pemerintah dan masyarakat. Faktor penghambat dalam pelaksanaan program pugar antara lain Keterbatasan dana Bantuan Langsung Masyarakat (BLM), Budaya yang dimiliki oleh petambak garam yang disebut “Daprok” dan ketidakpastian cuaca. Sedangkan faktor pendukung dalam pelaksanaan program Pugar antara lain adalah adanya dukungan dari semua stakeholder untuk mewujudkan tujuan program Pugar Kabupaten Pasuruan, koordinasi yang baik antara pemerintah dan masyarakat dan adanya komunikasi yang efektif di antara stakeholder yang terlibat dalam program Pugar Kabupaten Pasuruan. Sinergi yang tercipta masuk dalam tingkatan sinergi yang synergistic yaitu tingkatan sinergi yang sangat baik Namun kaitannya dengan usaha pemerintah dalam mewujudkan good governance belum terpenuhi karena dalam pelaksanaan program Pugar tidak mengikutsertakan pihak swasta dalam pelaksanaannya. Dengan melihat besarnya manfaat yang dihasilkan dengan adanya sinergi pembangunan dalam suatu program pembangunan maka peneliti menyarankan alangkah baiknya di setiap program pembangunan harus menciptakan kondisi yang sinergis dalam pembangunan. Sedangkan untuk mengatasi hambatan dalam pelaksanaan program Pugar di Kabupaten pasuruan peneliti menyarankan untuk mengelola sebaik mungkin dana BLM, melakukan pendekatan secara khusus terhadap para petambak garam yang memiliki budaya “Daprok”, terus memacu kreatifitas petambak dalam mengatasi berbagai hambatan dan mengikutsertakan pihak swasta dalam program pembangunan mendatang sehingga akan tercipta kepemerintahan yang baik (Good Governance).
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FIA/2015/384/051505186 |
Subjects: | 300 Social sciences > 351 Public administration |
Divisions: | Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 02 Oct 2015 11:11 |
Last Modified: | 02 Oct 2015 11:11 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/117431 |
Actions (login required)
View Item |