Implementasi Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (Pnpm) Mandiri Pedesaan Dalam Meningkatkan Pembangunan Generasi Sehat Dan Cerdas (Studi Di Desa Branta Pesisir Kec.Tlanakan Pamekasan Madura).

Apriyani, Lisa (2015) Implementasi Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (Pnpm) Mandiri Pedesaan Dalam Meningkatkan Pembangunan Generasi Sehat Dan Cerdas (Studi Di Desa Branta Pesisir Kec.Tlanakan Pamekasan Madura). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Berbicara tentang pembangunan sangatlah menarik bila dikaitkan dengan kemajuan suatu bangsa. Salah satu persoalan yang mendasar dalam kehidupan bernegara dalam proses penyelenggaraan pemerintah baik di pusat maupun daerah adalah bagaimana membangun mekanisme pemerintah yang dapat mensejahterakan masayrakat secara adil menyeluruh. Pembangunan merupakan suatu proses yang berkesinambungan yang meliputi segala bidang, dan dilaksanakan secara menyeluruh oleh semua lapisan masyarakat di Negara Kesatuan Republik Indonesia. Pembangunan mempunyai arti yang khusus dalam upaya mengubah keadaan suatu bangsa dan Negara berkembang menjadi lebih baik dari sebelumnya. Tujuan utama dari pembangunan adalah menciptakan kemakmuran dan kesejahteraan rakyat sebagaimana telah di cita-citakan bangsa Indonesia. Pembangunan nasional merupakan usaha peningkatan kualitas manusia dan masyarakat Indonesia yang dilakukan secara berkelanjutan, berdasarkan kemampuan nasional, dengan memanfaatkan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi serta memperhatikan tantangan perkembangan global. seperti dikatakan oleh UUD 1945, ia mencerminkan perwujudan hak tiap-tiap warga Negara atas penghidupan yang layak bagi kemanusiaan (Kartasasmita, Ginanjar:1996). Ada dua masalah yang dibahas dalam penelitian ini : Bagaimanakah Implementasi PNPM Mandiri dalam upaya Meningkatkan Generasi Sehat dan Cerdas di Desa Branta Pesisir Kec.Tlanakan, Kab.Pamekasan? dan Apa sajakah faktor penghambat pelaksanaan PNPM Mandiri dalam Meningkatkan Generasi Sehat dan Cerdas, di Desa Branta Pesisir, Kec.Tlanakan, Kab.Pamekasan?. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan pendekatan deskriptif dimana penelitian ini bermaksud mendapatkan gambaran nyata pelaksanaan Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat secara sistematis dan faktual di lapangan serta kecenderungan pencapaian hasil program. Sedangkan teknik pengumpulan data dengan cara pengamatan, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan dokumen pada PNPM Mandiri Generasi Sehat dan Cerdas di Desa Branta Pesisir. Pelaksanaan PNPM Mandiri di Desa Branta Pesisir cukup membawa dampak yang positif bagi masyarakat setempat, namun dalam pelaksanaannya menurut penulis masih belum maksimal. Hal ini disebabkan karena kurang maksimalnya pelaksanaan khususnya dalam sektor kesehatan. Dalam sektor kesehatan tingkat keberhasilan program masih jauh dari harapan hal ini terbukti dengan tingkat kepedulian masyarakat menjalankan hidup masih di bawah 70% masyarakat telah dianggap gagal dalam menjalankan kegiatan dalam sektor kesehatan hal ini dipengaruhi juga dengan kurangnya sosialisasi tentang viii pentingnya kegiatan dalam sektor kesehatan. Namun disisi lain Pelaksanaan PNPM Mandiri di Desa Branta Pesisir membawa perubahan positif bagi masyarakat setempat, khususnya bagi sosial kemasyarakatan dan pembangunan.

English Abstract

Talking about development is very interesting when associated with the progress of a nation. One of the fundamental issues in the life of the state in the process of government at both central and local governments is how to build a mechanism that can prosper masayrakat fairly thorough. Development is a continuous process that covers all areas, and implemented fully by all levels of society in the Republic of Indonesia. Development has a special meaning in an attempt to change the state of a nation and developing countries become better than before. The main objective of development is to create the prosperity and welfare as in aspired Indonesia. National development is a human quality improvement efforts and the people of Indonesia are conducted on an ongoing basis, based on national capabilities, by leveraging advances in science and technology as well as attention to the challenges of global development. as said by UU 1945, it reflects the realization of the right of each citizen on a decent livelihood for humanity (Kartasasmita, Ginanjar: 1996). There are two issues are addressed in this study: How Implementation of PNPM Mandiri in an effort to Improve Healthy and Smart Generation Branta Coastal Village Kec.Tlanakan, Kab.Pamekasan? and What are the factors inhibiting the implementation of PNPM Mandiri in Increasing Healthy and Smart Generation, Branta Coastal Village, Kec.Tlanakan, Kab.Pamekasan ?. The method used in this research is a qualitative descriptive approach in which this research is intended to get a real picture of the implementation of the National Program for Community Empowerment in a systematic and factual in the field as well as the tendency of the achievement of program outcomes. While data collection techniques by means of observations, interviews, and documentation. The results showed a document in PNPM Healthy and Intelligent Generation Branta Coastal Village. PNPM Mandiri in Rural Coastal Branta quite a positive impact for the local community, but in practice according to the author is not maximized. This is because the maximal execution, especially in the health sector. In the health sector programs success rate is still far from expectations it is proved by the level of public concern with life still below 70% of the public has failed to carry out activities in the health sector it is influenced also by the lack of dissemination of the importance of activities in the health sector. On the other hand PNPM Mandiri in Rural Coastal Branta bring positive change to the local community, particularly for social and development.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2015/146/051502881
Subjects: 300 Social sciences > 351 Public administration
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 21 Apr 2015 14:39
Last Modified: 20 Oct 2021 07:49
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/117171
[thumbnail of ALHAMDULILLAH.pdf]
Preview
Text
ALHAMDULILLAH.pdf

Download (12MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item