Pengaruh Emosi Positif dan Hedonic Shopping terhadap Pembelian Impulsif pada Ritel Modern (Survei pada Warga di Lingkungan RT.5 RW.1 Kelurahan Dinoyo Kecamatan Lowokwaru Kota Malang)

K, ViringgaPrasetyaji (2012) Pengaruh Emosi Positif dan Hedonic Shopping terhadap Pembelian Impulsif pada Ritel Modern (Survei pada Warga di Lingkungan RT.5 RW.1 Kelurahan Dinoyo Kecamatan Lowokwaru Kota Malang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Ritel modern merupakan lokasi berbelanja yang sudah banyak terdapat di Indonesia. Perkembangan zaman membawanya kehadapan masyarakat, sehingga menimbulkan banyak fenomena baru pada pola pembelian masyarakat. Penelitian ini memiliki latar belakang faktor-faktor emosional yang mempengaruhi konsumen untuk melakukan pembelian secara impulsif. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui dan menjelaskan pengaruh variabel emosi positif dan hedonic shopping baik secara bersama-sama maupun sendiri-sendiri terhadap pembelian impulsif. Jenis penelitian yang digunakan adalah explanatory research dengan pendekatan kuantitatif. Lokasi penelitian di RT.5 RW.I Kelurahan Dinoyo Kecamatan Lowokwaru Kota Malang. Sampel yang digunakan berjumlah 86 responden dengan teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah stratified random sampling. Metode pengumpulan data kuesioner. Analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis regresi linier berganda dengan uji hipotesis F dan uji hipotesis t. Hasil analisis regresi linier berganda dapat diketahui bahwa variabel-variabel bebas meliputi Emosi Positif (X1), dan Hedonic shopping (X2) berpengaruh terhadap Pembelian Impulsif (Y). Hal ini ditunjukkan dengan nilai F hitung sebesar 23.552 dengan probabilitas Fhitung sebesar 0.000 (p<0,05). Besarnya kontribusi dari ketiga variabel bebas tersebut secara bersama-sama terhadap Pembelian Impulsif adalah 34,7%, sedangkan sisanya 66,3% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Pada penelitian ini dapat diketahui bahwa secara sendiri-sendiri ketiga variabel bebas yang meliputi Emosi Positif (X1), dan Hedonic Shopping (X2) keseluruhan memiliki pengaruh yang positif terhadap Pembelian Impulsif (Y). Hasil penelitian ini juga dapat diketahui bahwa variabel Emosi Positif (X3) memiliki pengaruh dominan terhadap Pembelian Impulsif (Y). Kesimpulan dari penelitian ini adalah ada pengaruh yang signifikan antara variabel emosi positif (X1), dan hedonic shopping (X2) baik secara bersama-sama maupun sendiri-sendiri terhadap Pembelian Impulsif (Y). Saran yang diberikan dari peneliti, diharapkan dapat dijadikan sebagai bahan pertimbangan pihak yang berkecimpung di bidang pemasaran dalam mempelajari perilaku konsumen agar lebih efektif dan efisien dalam menyusun dan membuat perencanaan serta strategi pemasaran yang lebih baik dan tepat sasaran agar dapat meningkatkan keuntungan jangka panjang bagi perusahaan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2012/528/051203617
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga
Depositing User: Hasbi
Date Deposited: 11 Dec 2012 09:05
Last Modified: 18 Oct 2021 15:54
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/115654
[thumbnail of Awal_Skripsi.pdf]
Preview
Text
Awal_Skripsi.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_I..pdf]
Preview
Text
BAB_I..pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_II..pdf]
Preview
Text
BAB_II..pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_III..pdf]
Preview
Text
BAB_III..pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_IV..pdf]
Preview
Text
BAB_IV..pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_V..pdf]
Preview
Text
BAB_V..pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR_PUSTAKA..pdf]
Preview
Text
DAFTAR_PUSTAKA..pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Lampiran_1_Kuesioner..pdf]
Preview
Text
Lampiran_1_Kuesioner..pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of Lampiran_2_MAtriks_Data_Penelitian..pdf]
Preview
Text
Lampiran_2_MAtriks_Data_Penelitian..pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of Lampiran_3,4,5,6_Output_SPSS_Regresi..pdf]
Preview
Text
Lampiran_3,4,5,6_Output_SPSS_Regresi..pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item