Penerapan E-Governement dalam Rangka Menuju Good Governance ( Studi Tentang Penggunaan Website Sebagai Media Interaksi Program-Program Pemerintah Daerah di Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Malang

Dewangga M, Dimaz (2011) Penerapan E-Governement dalam Rangka Menuju Good Governance ( Studi Tentang Penggunaan Website Sebagai Media Interaksi Program-Program Pemerintah Daerah di Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Di era otonomi daerah, pemerintah daerah bebas untuk mengadakan pemerintahannya sendiri. Termasuk pula di Kota Malang, yang membuat inovasi dengan memberikan pelayanan berbasis e-government . Salah satu alasannya ialah kebutuhan masyarakat akan informasi yang cepat. Hal ini didukung pula dengan banyaknya pelajar di Kota Malang yang tentu tidak asing dengan internet. Dengan adanya pemerintahan berbasis e-government , diharapkan dapat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat menuju ke arah good governance . Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis penerapan e-government terkait penggunaan website sebagai media sosialisasi program-program pemerintah daerah di Dinas KOMINFO Kota Malang dalam rangka menuju good governance . Selain itu juga untuk mendeskripsikan dan menganalisis faktor – faktor yang menjadi pendukung dan penghambat dalam penerapan e-government terkait penggunaan website sebagai media sosialisasi program-program pemerintah daerah dalam rangka menuju good governance . Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan e-gov dalam rangka mewujudkan good governance di Kota Malang telah berhasil mengeluarkan beberapa inovasi dalam pelayanan kepada masyarakat. Dengan komitmen dari Kepala Daerah, pelayanan bersistem e-gov juga telah mempunyai dasar hukum PERDA Nomer 6 Tahun 2008 Tentang Organisasi dan Tata Kerja Dinas Daerah. Dan Dinas KOMINFO yang ditunjuk oleh PEMDA Kota Malang untuk mengurusi pelaksanaan dan pengembangan Public Service berbasiskan e-government. Pewujudan e-government adalah proses kerja sama antara pemerintah, swasta dan masyarakat. Partisipasi masyarakat diharapkan mampu memberikan sebuah dampak yang maksimal dalam pelaksanaan e-government . Namun tidak semua masyarakat mengerti dengan pelayanan dengan sistem elektronik ini. Dengan banyaknya pelajar di Kota Malang diharapkan mampu bertransfer ilmu dengan penduduk lokal, sehingga pelayanan bersistemkan e-government ini dapat dipahami oleh sebagian besar masyarakat Kota Malang. Sehubungan dengan hal tersebut, disarankan bahwa dalam penerapan e-gov di Kota Malang harus mengadakan penyuluhan penggunaan pelayanan berbasiskan e-gov yang dilakukan oleh PEMDA Kota Malang. Diharapkan ada pelatihan peningkatan SDM baik bagi PNS maupun masyarakat Kota Malang sehingga dapat dijadikan acuan dalam untuk mengembangkan e-government. Pemerintah Kota Malang diharapkan mampu menjadikan e-gov sebagai metode pelayanan yang efektif dan efisien untuk mewujudkan good governance.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2011/366/ 051103819
Subjects: 300 Social sciences > 351 Public administration
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 12 Oct 2011 14:41
Last Modified: 27 Jun 2022 02:53
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/114987
[thumbnail of Dimaz Dewangga M..pdf] Text
Dimaz Dewangga M..pdf

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item