Koordinasi Antar Lembaga dalam Implementasi Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) (Studi pada PNPM di Desa Sooko, Kecamatan Sooko, Kabupaten Mojokerto).

Dewi, Puspita (2011) Koordinasi Antar Lembaga dalam Implementasi Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) (Studi pada PNPM di Desa Sooko, Kecamatan Sooko, Kabupaten Mojokerto). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini mengambil tema koordinasi antar lembaga dalam Implementasi Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM). Dua rumusan masalah yang dibahas dalam penelitian ini yaitu bagaimanakah koordinasi antar lembaga dalam implementasi Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) di Desa Sooko dan faktor apa yang mendorong dan menghambat koordinasi tersebut dengan fokusnya adalah Koordinasi antar lembaga dalam Implementasi PNPM dan Faktor yang mempengaruhi pelaksanaan koordinasi tersebut . Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kooordinasi yang dilakukan oleh lembaga pelaksana dalam Implementasi Program nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) di Desa Sooko. Disamping itu juga untuk mengetahui apa faktor pendorong dan penghambat pelaksanaan koordinasi tersebut. Metode penelitian yang digunakan adalah metode analisis data kualitatif. Analisis yang digunakan adalah model analisa interaktif dari Miles dan Huberman dengan empat prosedur yaitu mengumpulkan data, mereduksi data, menyajikan data dan menarik kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Koordinasi yang terjadi yaitu koordinasi horizontal dan vertikal, karena koordinasi tersebut yang sesuai dengan keadaan kelembagaan pelaksana PNPM di Desa Sooko. Teknik koordinasi yang dilakukan yaitu koordinasi melalui kewenangan, melalui pedoman kerja, melalui forum dan melalui konferensi. Faktor pendukung dalam koordinasi adalah Sumberdaya manusia dalam organisasi yang mencukupi. Sedangkan faktor penghambatnya adalah perbedaan dalam orientasi terhadap tujuan tertentu. Dalam penelitian ini, peneliti menyarankan bahwa dalam pelaksanaan koordinasi, baik itu vertikal atau horizontal agar lebih disesuaikan dengan anggaran dasar dan anggaran rumah tangga serta pedoman-pedoman pelaksanaan. Selain itu agar lebih difokuskan teknik mana yang digunakan dan pemberian tugas pokok dan fungsi yang jelas pada setiap lembaga.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2011/230/ 051102571
Subjects: 300 Social sciences > 351 Public administration
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 08 Jul 2011 09:40
Last Modified: 08 Jul 2011 09:40
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/114845
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item