Analisis Tingkat Penerimaan PPh Pasal 25/29 Orang Pribadi dan Jumlah Wajib Pajak Orang Pribadi yang Terdaftar Setelah Penerapan Sunset Policy (Studi Pada Kantor Pelayanan Pajak Pratama Malang Selatan)

MirnaKusumaDewi (2009) Analisis Tingkat Penerimaan PPh Pasal 25/29 Orang Pribadi dan Jumlah Wajib Pajak Orang Pribadi yang Terdaftar Setelah Penerapan Sunset Policy (Studi Pada Kantor Pelayanan Pajak Pratama Malang Selatan). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pajak merupakan salah satu sumber pendapatan negara yang berperan penting dalam pembiayaan pembangunan. Oleh karena itu pemerintah khususnya para fiskus selaku pihak yang memungut pajak senantiasa berusaha untuk meningkatkan pendapatan dari sektor pajak melaui berbagai kegiatan seperti ekstensifikasi, intensifikasi, maupun law enforcement. Salah satu bentuk kebijakan pemeritah dalam upaya meningkatkan pendapat dari sektor pajak adalah dengan ditetapkannya UU Nomor 28 Tahun 2007 sebagai perubahan ketiga atas Undang-Undang Nomor 6 Tahun 1983 tentang Ketentuan Umum dan Tata Cara Perpajakan (KUP) dimana dalam Pasal 37A Undang-Undang ini diatur mengenai penghapusan sanksi administrasi berupa bunga atas keterlambatan pelunasan kekurangan pembayaran pajak dan tidak dilakukan pemeriksaan kecuali terdapat data atau keterangan yang menyatakan bahwa SPT yang disampaikan Wajib Pajak tidak benar atau menyatakan lebih bayar. Oleh pihak fiskus kebijakan ini disebut sebagai Sunset Policy. Sunset Policy diberlakukan terhitung sejak tanggal 1 Januari 2008 hingga 28 Februari 2009. Pihak yang dapat memanfaatkan Sunset Policy adalah Wajib Pajak Orang Pribadi maupun Badan yang telah memiliki NPWP sebelum tanggal 1 Januari 2008 yaitu dengan melakukan pembetulan SPT untuk tahun pajak 2006 dan/atau sebelumnya serta Wajib Pajak Orang Pribadi yang secara sukarela mendaftarkan diri untuk memperoleh NPWP terhitung sejak tanggal 1 Januari 2008 hingga 28 Februari 2009 dan melakukan penyampaian SPT untuk Tahun Pajak 2007 dan/atau sebelumnya. Penelitian ini dilakukan pada Kantor Pelayanan Pajak Pratama Malang Selatan yang bertujuan untuk mengetahui sejauh mana kontribusi penerapan Sunset Policy terhadap tingkat penerimaan PPh Pasal 25/29 Orang Pribadi dan jumlah Wajib Pajak Orang Pribadi yang terdaftar selama tahun 2008, yaitu dengan melakukan perbandingan antara data-data pada tahun 2007 dengan data-data pada tahun 2008. Metode Analisis data yang digunakan adalah dengan melakukan uji hipotesis untuk menguji ada atau tidakya perbedaaan pada tingkat penerimaan PPh Pasal 25/29 Orang Pribadi dan jumlah Wajib Pajak Orang Pribadi yang terdaftar antara sebelum dan setelah penerapan Sunset Policy pada Kantor Pelayanan Pajak Pratama Malang Selatan. Adapun alat analisis yang digunkan adalah dengan perhitungan menggunakan rumus t-Test Sample Related yang dihitung dengan memanfaatkan program SPSS 15.0 for Windows. Hasil perhitungan dari uji t ini kemudian akan dibandingkan dengan nilai t tabel sebagai dasar pengambilan keputusan untuk menerima atau menolak H a . Hal ini berdasarkan ketetapan bahwa apabila nilai t hitung ≥ t tabel maka H a diterima, namun apabila nilai t hitung ≤ t tabel maka H a ditolak.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2010/1/051000246
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 11 Feb 2010 15:24
Last Modified: 21 Oct 2021 07:12
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/114418
[thumbnail of 051000246.pdf]
Preview
Text
051000246.pdf

Download (4MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item