Pelaksanaan pelatihan dalam rangka peningkatan kinerja : penelitian pada Guru TKK Santa Maria II Malang

MariaHardina (2009) Pelaksanaan pelatihan dalam rangka peningkatan kinerja : penelitian pada Guru TKK Santa Maria II Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Karyawan merupakan aset untuk menjamin kelancaran penyelenggaraan perusahaan oleh karena itu diperlukan karyawan yang terampil, cekatan dan mempunyai kemampuan yang memadai dalam melaksanakan pekerjaannya. Salah satu upaya yang dapat dilakukan adalah dengan pelatihan dan pengembangan sumber daya manusia. Penyelenggaraan pelatihan dan pengembangan sumber daya manusia guru TKK Santa Maria II Malang bagi lembaga ini bertujuan untuk meningkatkan kinerja guru guna mencapai tujuan lembaga tersebut, oleh karena itu perlu pengkajian keberhasilan kegiatan tersebut secara lebih mendalam. Penelitian ini bertujuan : 1). Untuk mengetahui pengaruh variabel Pelatihan dalam peningkatan kinerja Guru TKK Santa Maria II Malang. 2). Untuk mengetahui variabel yang berpengaruh dominan dari Pelatihan dalam peningkatkan Kinerja Guru TKK Santa Maria II Malang. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian penjelasan (eksplanatory reseach). Variabel dan indikator yang diteliti adalah : Tujuan/sasaran, Dasar pemilihan peserta, Waktu dan tempat, Instruktur, Metode pelatihan, materi pelatihan, Kualitas pekerjaan, Kuantitas pekerjaan dan Karier. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 35 orang. Pengumpulan data melalui Observasi, Kuesioner dan Dokumentasi, data di analisis dengan uji instrumen, Analisis Regresi Linier Berganda dan Pengujian Hipotesis. Pada penelitian ini didapatkan hasil pelaksanaan pelatihan dan pengembangan sumber daya manusia guru TKK Santa Maria II Malang yang terdiri dari Tujuan/sasaran, Dasar pemilihan peserta, Waktu dan tempat, Instruktur, Metode pelatihan dan Materi pelatihan secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kinerja guru TKK Santa Maria II Malang. Variabel pelatihan yang berpengaruh dominan terhadap peningkatan kinerja guru TKK Santa Maria II Malang adalah Materi Pelatihan. Menindak lanjuti hasil penelitian ini disarankan perlu dilakukan evaluasi secara periodik dan kuntinyu penyelenggaraan pelatihan guru TKK Santa Maria II Malang. Perlu dilakukan pengembangan materi pelatihan karena dapat memberikan manfaat untuk kualitas guru dalam melaksanakan setiap tugas dan tanggungjawabnya dalam mendukung visi, misi, tujuan dan sasaran TKK Santa Maria II Malang.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2009/432/050903609
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 04 Jan 2010 10:30
Last Modified: 24 Oct 2021 04:53
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/114299
[thumbnail of 050903609.pdf]
Preview
Text
050903609.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item