Pengaruh pengembangan produk terhadap penjualan : studi pada perusahaan jamu PT. Payung Pusaka Mandiri-Kediri.

DanangPurwoko (2009) Pengaruh pengembangan produk terhadap penjualan : studi pada perusahaan jamu PT. Payung Pusaka Mandiri-Kediri. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Perusahaan kini semakin menyadari bahwa untuk dapat bertahan dari persaingan yang semakin ketat, tidak lagi mengandalkan satu macam produk dalam mempertahankan konsumen, melainkan menggunakan strategi pengembangan produk. Pengembangan produk menjadi penting bagi perusahaan karena perusahaan dapat memasarkan produk yang baru dihasilkannya pada pasar yang juga baru, sementara produk lama secara ekonomis masih dapat dipertahankan. Strategi ini diperlukan dalam rangka untuk meningkatkan penjualan dan memperoleh keuntungan yang lebih besar. Penelitian ini dilakukan pada Perusahaan Jamu PT Payung Pusaka Mandiri Kediri . Adapun konsep dari penelitian ini adalah mengenai pengembangan produk dan pengaruhnya terhadap penjualan dengan variabel yang diteliti adalah ragam produk yang dihasilkan perusahaan dengan indikatornya adalah jumlah produk lama dan produk baru, dan variabel volume penjualan dengan indikator adalah volume penjualan sebelum dan sesudah pengembangan. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan jenis penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian deskriptif. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi dengan metode analisis data berupa analisis rata-rata pertumbuhan, korelasi Product Moment , Regresi Linier Sederhana, dan Uji-t Beda. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa pengembangan produk yang dilakukan oleh PT. Payung Pusaka Mandiri berpengaruh terhadap penjualan dengan tingkat pertumbuhannya cenderung mengalami kenaikan walaupun tidak stabil. Strategi pengembangan produk apabila ditinjau dari peningkatan volume penjualan dapat memberikan nilai tambah produk dan mempunyai prospek pemasaran yang menjanjikan, sementara aspek permintaan terhadap volume penjualan dapat memberikan peluang dan memberikan gambaran bahwa potensi pasar masih cukup besar dan dapat diperluas.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2009/399/050903469
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 29 Dec 2009 11:31
Last Modified: 24 Oct 2021 04:26
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/114262
[thumbnail of Abstraksi.pdf]
Preview
Text
Abstraksi.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_I.pdf]
Preview
Text
BAB_I.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_III.pdf]
Preview
Text
BAB_III.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_II.pdf]
Preview
Text
BAB_II.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_IV.pdf]
Preview
Text
BAB_IV.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_V.pdf]
Preview
Text
BAB_V.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Cover.pdf]
Preview
Text
Cover.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Daftar_Isi,_Gambar,_Tabel,_Lampiran.pdf]
Preview
Text
Daftar_Isi,_Gambar,_Tabel,_Lampiran.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Daftar_Pustaka.pdf]
Preview
Text
Daftar_Pustaka.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item