Analisas Perumusan Kebijakan Tentang Badan Layanan Umum (BLU) Dalam Rangka Persiapan Meningkatkan Kualitas Pelayanan Publik (Studi Tentang Analisis Usulan Status di Rumah Sakit Daerah Jombang)

NoviCaturP (2009) Analisas Perumusan Kebijakan Tentang Badan Layanan Umum (BLU) Dalam Rangka Persiapan Meningkatkan Kualitas Pelayanan Publik (Studi Tentang Analisis Usulan Status di Rumah Sakit Daerah Jombang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitihan ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis proses perumusan kebijakan tentang perubahaan status RSD menjadi BLU, substansi yang diteliti meliput: 1; tahap proses 2; tahap kesiapan. Menganalisis kesiapan Rumah Sakit Jombang dalam melaksanakan dan menerapkan BLU sesuai dengan persyaratan yang telah ditetapkan, serta menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi kesiapan Rumah Sakit Jombang dalam menuju BLU. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitihan deskriptif dengan pendekatan kualitatif, fokus penelitiannya pada proses perumusan kebijakan BLU di rumah sakit Jombang, kesiapan Rumah Sakit Jombang menjadi BLU, dan faktor-faktor yang mempengaruhi kesiapan Rumah Sakit Jombang menuju BLU. Lokasi penelitian ini dilakukan di Rumah Sakit Jombang, Sumber data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder, dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Dalam proses perumusan kebijakan BLU, Rumah Sakit Jombang layak menjadi BLU karena sudah melengkapi beberapa persyaratan antara lain: a; persyaratan subtantif, yaitu instansi pemerintah yang menyelenggarakan pelayanan umum. b; persyaratan teknis adalah kinerja pelayanan TUPOKSI layak dikelola dan ditingkatkan pencapaiannya melalui BLU yang direkomendasikan oleh menteri/pimpinan lembaga/kepala SKPD sesuai kewenangannya, keuangan satker yang bersangkutan sehat ditunjukkan dalam dokumen usulan penetapan BLU. c; persyaratan administrasi meliputi pernyataan kesanggupan untuk meningkatkan kinerja, pola tata kelola, RESTRABIS, laporan keuangan pokok, SPM dan laporan audit terakhir atau pernyataan bersedia diaudit. Kesiapan RSD Jombang menuju BLU didasarkan 5 hal antara lain: lokasi strategis, pelayanan lengkap, SDM memadahi, pelanggan loyal dan kondisi likuiditas sehat. Faktor-faktor yang mempengaruhi proses kesiapan RSD Jombang menuju BLU secara tidak langsung berpengaruh terhadap lingkungan internal rumah sakit adalah: 1). faktor sosial adalah: kesadaran masyarakat penyebab kematian dan penderitaan adalah kemiskinan, urbanisasi menimbulkan pergeseran norma kehidupan, krisis kesehatan yang dipicu oleh krisis ekonomi, terjadinya krisis kepercayaan masyarakat pada intregritas instansi milik pemerintah, perubahan sifat masyarakat dari feodal menjadi madani, meningkatnya kesadaran hukum mengakibatkan kasus multikolega. 2). faktor teknologi yang meliputi penggunaan pengobatan alternatif dan pengobatan tradisional cenderung meningkat naik di masyarakat, maupun jalur kesehatan formal. Untuk menuju BLU diperlukan banyak perubahan seperti penyeimbangan pegawai dan dokter, keprofesionalan pegawai, tarif pelayanan yang terjangkau, peningkatan sistem informasi, penggantian peralatan yang sudah tua, dan lebih terbukaan dengan masyarakat.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2009/218/050901951
Subjects: 300 Social sciences > 351 Public administration
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 24 Jul 2009 09:23
Last Modified: 19 Oct 2021 03:24
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/114072
[thumbnail of 051105437.pdf]
Preview
Text
051105437.pdf

Download (4MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item