Analisis rasio keuangan perbankan sebagai salah satu alat untuk mengukur kinerja keuangan Bank : studi pada PT. Bank Central Asia, Tbk

FariedDwiAfriyanico (2008) Analisis rasio keuangan perbankan sebagai salah satu alat untuk mengukur kinerja keuangan Bank : studi pada PT. Bank Central Asia, Tbk. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Perbankan merupakan obyek vital bagi perekonomian suatu bangsa. Pada pertengahan 1997, Indonesia mengalami krisis moneter sebagai akibat dari turunnya nilai tukar rupiah khususnya terhadap dolar Amerika Serikat yang sangat significant, Akibatnya terjadi penarikan dana secara besar-besaran oleh deposan (rush), kasus kredit macet meningkat, penerimaan bank menurun drastis dan bank mulai kebingungan untuk membayar bunga ke deposan Masalah likuiditas tersebut hampir dirasakan seluruh bank-bank nasional termasuk PT. Bank Central Asia, Tbk. yang merupakan salah satu bank swasta nasional terbesar di Indonesia. Berbagai usaha penyehatan dan perbaikan perbankan di Indonesia yang dilakukan manajemen, Bank Indonesia, maupun Pemerintah untuk memulihkan kondisi tersebut. Krisis moneter membawa hikmah dan pelajaran yang sangat berarti bagi perbankan Indonesia khususnya Bank Indonesia sebagai bank sentral untuk memperketat regulasi pengawasan bank, terutama perkembangan kondisi kinerja keuangan bank. Sehingga penilaian kinerja keuangan suatu bank sangatlah penting dilakukan oleh berbagai pihak sebagai penerapan prinsip kehati-hatian dalam perbankan (Prudential Banking) dan juga sebagai langkah antisipatif untuk menghadapi kendala-kendala dimasa yang akan datang Analisis Rasio Keuangan Perbankan merupakan salah satu alat untuk mengukur kinerja keuangan bank. Pada penelitian ini, peneliti menganalisis rasio keuangan PT. Bank Central Asia, Tbk. dari tahun 2004 sampai dengan tahun 2006. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Laporan keuangan PT. Bank Central Asia, Tbk. tahun 2004-2006, beberapa rata-rata rasio keuangan Bank Umum Swasta Nasional Devisa, dan Informasi pendukung lainnya. Dan metode analisis data menggunakan metode Time Series Approach dan Cross Section Approach. Dari hasil penelitian ini diketahui bahwa kondisi keuangan PT. Bank Central Asia, Tbk. pada tahun 2004 sangatlah bagus, ditunjukkan oleh LDR yg bagus dibanding rata-rata LDR BUSND, tingkat CAR sebesar 23.95% diatas batas minimum yang ditetapkan Bank Indonesia yakni sebesar 8%,Untuk rasio rentabilitas PT. Bank Central Asia, Tbk. masih dibawah rata-rata BUSND. Dan tingkat Kualitas Aset Produktif mayoritas diatas rata-rata BUSND. Dan secara umum, kondisi keuangan PT. Bank Central Asia, Tbk. pada tahun 2004 sangat kuat dibanding dengan rata-rata BUSND yang ada di Indonesia. Sedangkan untuk tahun 2005 kinerja keuangan PT. Bank Central Asia, Tbk. sedikit menurun dari tahun 2004, ditunjukkan oleh mayoritas rasio-rasio keuangannya menurun. Dan dua penyebab utama penurunan kinerja keuangan PT. Bank Central Asia, Tbk. tahun 2005 adalah penurunan yang sangat drastis pada pos–pos Dana Pihak Ketiga dan juga meningkatnya Jumlah Kredit yang diberikan. Dan yang terkhir untuk tahun 2006 kinerja keuangan PT. Bank Central Asia, Tbk. kembali meningkat akan tetapi tidak sebagus kondisi tahun 2004. Dan beberapa informasi pendukung lainnya semakin memperkuat posisi keuangan yang dimiliki PT. Bank Central Asia, Tbk. diantara bank umum di Indonesia. Dan pesaing terkuat PT. Bank Central Asia, Tbk. adalah beberapa bank pemerintah.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2007/399/050800310
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 21 Feb 2008 10:36
Last Modified: 22 Oct 2021 04:07
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/113476
[thumbnail of 050800310.pdf]
Preview
Text
050800310.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item