Pemberdayaan Aparatur Pemerintah Daerah Dalam Rangka Meningkatkan Kinerja Pegawai : Studi Pada Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Lumajang.

RatnasariWijayanti (2007) Pemberdayaan Aparatur Pemerintah Daerah Dalam Rangka Meningkatkan Kinerja Pegawai : Studi Pada Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Lumajang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Dalam pelaksanaan otonomi daerah, peran aparatur pemerintah yang merupakan agen utama pembangunan daerah, baik sebagai pelaksana, pembaharu sudah selayaknya mendapatkan perhatian utama dalam peningkatan kualitas sumber daya manusia. Kedudukan aparatur pemerintah daerah menjadi strategis sebab dalam pelaksanaan pembangunan di daerah sangat ditentukan oleh peran aktif aparatur daerah. Mengingat pentingnya peran dan kedudukan aparatur daerah tersebut, maka upaya pemberdayaan sumber daya aparatur harus mengacu pada perwujudan tujuan pembangunan nasional yang menentukan masa depan bangsa dan negara. Dalam pemberdayaan sumber daya aparatur diperlukan peningkatan kemampuan profesional, kemampuan wawasan, kemampuan kepemimpinan maupun kemampuan pengabdiannya. Agar pemberdayaan aparatur dapat berjalan dengan baik maka upaya yang dapat dilakukan untuk dapat meningkatkan keterampilan dan meningkatkan kinerja pegawai dapat dilakukan dengan mengadakan Diklat dan melakukan pengawasan. Adapun perumusan dalam penelitian ini adalah bagaimana upaya pemberdayaan pegawai Pemerintah Kabupaten Lumajang, bagaimana kinerja Aparatur Pemerintah Kabupaten Lumajang, Kendala apa saja dalam melaksanakan pemberdayaan aparatur untuk meningkatkan kinerja. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan upaya pemberdayaan pegawai Pemerintah Kabupaten Lumajang, untuk mendeskripsikan kinerja aparatur pemerintah Kabupaten Lumajang, untuk mendeskripsikan kendala-kendala dalam melaksanakan pemberdayaan aparatur untuk meningkatkan kinerja. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif , fokus penelitian ini meliputi : Pendidikan dan Latihan, pengawasan, target penyelesaian tugas dari segi kuantitas, target penyelesaian tugas dari segi kualitas, keterbatasan dana sumber data menggunakan data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data yaitu : wawancara, observasi dan dokumentasi, sedangkan yang menjadi lokasi penelitian adalah Kantor Pemerintah Kabupaten Lumajang serta Situs Penelitian yang dipilih adalah Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Lumajang. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa upaya pemberdayaan pegawai melalui pendidikan dan pelatihan, serta pengawasan sudah bisa dinilai baik, kinerja aparatur pemerintah Kabupaten Lumajang juga sudah baik, namun masih ditemukan satu kendala pada pelaksanaan pemberdayaan yaitu pada keterlambatan turunnya dana yang dianggarakan untuk pelaksanaan program kerja serta pelaksanaan Diklat. Berdasarkan hasil temuan peneliti, maka saran yang diberikan adalah perlu pemerataan pegawai dalam mengikuti Diklat, pegawai yang belum mengikuti Diklat hendaknya bisa diupayakan mengikuti Diklat jangan hanya bertumpu pada penempatan saja tetapi juga harus dilihat dari prestasi kerjanya, perlu pengisian jabatan yang kosong, serta perlu penambahan dana dalam pelaksanaan program kerja dan Diklat

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2007/050701533
Subjects: 300 Social sciences > 351 Public administration
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 18 Jul 2007 00:00
Last Modified: 22 Oct 2021 13:58
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/113209
[thumbnail of 050701533.pdf]
Preview
Text
050701533.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item