Evaluasi Program Pembesaran Ikan Oleh Dinas Perikanan Dan Peternakan Kabupaten Tuban Di Desa Simorejo Kecamatan Widang Kabupaten Tuban (Studi Kasus Usulan Model Pemberdayaan Masyarakat Melalui Kearifan Lokal)

Chasanah, Uswatun (2018) Evaluasi Program Pembesaran Ikan Oleh Dinas Perikanan Dan Peternakan Kabupaten Tuban Di Desa Simorejo Kecamatan Widang Kabupaten Tuban (Studi Kasus Usulan Model Pemberdayaan Masyarakat Melalui Kearifan Lokal). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Belakangan ini kondisi perikanan tangkap beberapa daerah di Indonesia telah mengalami Overfishing yang mengakibatkan penurunan stok ikan. Cara untuk menanggulangi hal tersebut dengan kegiatan budidaya ikan. Budidaya khususnya pembesaran cukup mudah dijalankan, tetapi tidak semua orang bersedia untuk menjalankannya. Hal tersebut menjadi pendorong pemerintah untuk menciptakan program untuk menarik minat masyarakat melakukan budidaya khususnya pembesaran. Tingkat keberhasilan suatu program dapat diukur melalui evaluasi. Penelitian dilakukan di Desa Simorejo, Kecamatan Widang, Kabupaten Tuban pada Pokdakan dan Dinas Perikanan dan Peternakan Kabupaten Tuban terhitung mulai Januari-Februari 2018. Adapun tujuan penelitian yaitu: 1) Mendeskripsikan Profil Program Pembesaran Ikan, 2) Menjelaskan teknis pelaksanaan Program Pembesaran Ikan di Desa Simorejo, 3) Menganalisis sistem penyaluran bantuan Program Pembesaran Ikan di Desa Simorejo, 4) Menganalisis ketercapaian indikator Program Pembesaran Ikan di Desa Simorejo Penelitian ini termasuk penelitian kualitatif dengan metode penentuan responden yang digunakan adalah Purposive Sampling. Purposive sampling merupakan penentuan sampel dengan mempertimbangkan informan yang akan diwawancarai. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Sumber data yang digunakan adalah sumber data primer dan sumber data sekunder. Desa Simorejo merupakan salah satu desa yang berpotensi untuk dikembangkan pada sektor budidaya ikan. Terdapat 4 pokdakan di desa tersebut. Keaktifan pokdakan dilihat dari partisipasinya terhadap program. Teknis pelaksanaan program Pembesaran ikan meliputi penyuluhan, penyampaian informasi, pendampingan, seleksi penerima bantuan dan penyaluran bantuan. Pada proses penyaluran bantuan kriteria keluarga miskin tidak terpenuhi, karena luas tambak yang digunakan sebagai acuan adalah 2000m2 dalam kenyataannya luas tambak rata-rata 4000m2. Terdapat tiga indikator yang digunakan dalam penilaian yaitu penambahan pelaku pembesaran ikan, penambahan pokdakan dan penambahan produksi perikanan budidaya. Dari ketiga indikator tersebut satu diantaranya tidak tercapai yaitu penambahan pelaku pembesaran ikan. Faktor pendukung pelaksanaan program adalah Desa Simorejo memiliki potensi untuk dikembangkan dalam sektor budidaya, sedangkan yang menjadi faktor penghambat adalah kurangnya kesadaran dan minat masyarakat dalam hal pembesaran ikan. Adapun saran untuk Dinas Perikanan dan Peternakan diharapkan lebih aktif menseleksi calon penerima bantuan serta melakukan sosialisasi secara berkala kepada seluruh masyarakat. Diharapkan pokdakan lebih aktif dalam kegiatan budidaya dan mengajak masyarakat untuk bergabung menjadi anggota pokdakan serta melakukan pembesaran ikan sesuai dengan prosedur pembesaran ikan yang baik. Terakhir saran untuk peneliti selanjutnya untuk melakukan penelitian lebih lanjut dengan melihat indikator lain.

English Abstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPR/2018/161/051803934
Uncontrolled Keywords: -
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 639 Hunting, fishing & conservation > 639.3 Culture of cold-blooded vertebrates
Divisions: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Sosial Ekonomi Agrobisnis Perikanan
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 30 May 2018 02:31
Last Modified: 24 Oct 2021 05:49
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/11208
[thumbnail of BAB II.pdf]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (251kB) | Preview
[thumbnail of BAB I.pdf]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (345kB) | Preview
[thumbnail of BAGIAN DEPAN.pdf]
Preview
Text
BAGIAN DEPAN.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB V.pdf]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (122kB) | Preview
[thumbnail of BAB III.pdf]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB IV.pdf]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (123kB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item