Kendala Penyidik Dalam Mengungkap Teknik Baru Peredaran Tindak Pidana Narkotika (Studi Kasus Di Polres Malang Kota)

Lucas, Lisa Angeline (2014) Kendala Penyidik Dalam Mengungkap Teknik Baru Peredaran Tindak Pidana Narkotika (Studi Kasus Di Polres Malang Kota). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pada skripsi ini, penulis mengangkat mengenai kendala dan upaya apa yang dilakukan para penyidik dalam mengungkap teknik baru tindak pidana narkotika. Dimana dalam teknik baru ini, para pengeda rnarkotika menggunakan cara yang baru dalam peredaran narkotika dengan menggunakan paket titipan jasa travel, paket titipan kilat, serta paket kereta api. Dimana isi semua paket itu merupakan narkotika yang dikemas dengan rapi yang tidak diketahui oleh orang yang mengirimkan paket tersebut ketempat tujuannya. Berdasarkan hal tersebut diatas, karya tulis ini mengangkat rumusan masalah: (1) Apakah kendala yang dihadapi penyidik dalam mengungkap teknik baru pada peredaran narkotika di kota Malang? (2) Apakah upaya yang dilakukan penyidik untuk mengungkap teknik baru pada peredaran narkotika tersebut? Kemudian, penulisan karya tulis ini menggunakan metode penelitian empiris dengan metode pendekekatan Yuridis Sosiologis. Sumber data terdiri dari data primer dan data sekunder yang diperoleh penulis dengan teknik pengumpulan data wawancara dan dokumentasi yang menggunakan populasi dan sampel yang dilakukan dengan metode purposive sample . Kendala penyidik dalam mengungkap teknik baru peredaran tindak pidana narkotika terdiri dari Kurangnya anggaran, Sarana dan prasarana yang kurang memadai, Kurangnya personil penyidik narkotika, Putusan pengadilan yang ringan, Saling terikatnya tiap pelaku, Teknik peredaran narkotika yang berubah-ubah. Serta upaya yang dilakukan oleh penyidik dalam mengungkap teknik baru peredaran tindak pidana narkotika terdiri dari Penanganan jaringan, Memaksimalkan sumber daya manusia yang ada, Razia, Melakukan pemantauan kepada mantan pecandu narkotika, Sosialisasi, lalu Peran serta masyarakat.

English Abstract

On this thesis writer raised about constraints, and efforts to what has been exercised the investigators in uncovering a new technique narcotic crime. In this new technique the drug dealers use a new technique to distribute the drugs. For example by using services travel,airman lightning package; and train package .Where the content of all the packages are narcotics that are packed with neat unnoticed by the person who sends the package to its place. From the explanation above, the writer has several problems: (1) What are the constraints faced by investigators in uncovering the new techniques of drug trafficking in Malang? (2) What are the efforts of investigators to uncover the new techniques of drug trafficking in Malang? Then, this thesis uses empirical research methods with sociological juridical approach. The data source consists of primary data and secondary data that obtained by the authors with data collection techniques using interviews, documentation, and sample populations were conducted with a purposive sample method. Constraints investigators in uncovering new techniques narcotics consisting of: a lack of budget, facilities and inadequate infrastructure, lack of personnel narcotics investigator, court decisions are lightweight, dealers are bound to each other, and the techniques of narcotics trafficing are always changing. Meanwhile the efforts made by investigators in uncovering new techniques circulation of narcotic crime consists of network management, maximize existing human resources, raids, conduct monitoring to former drug addicts, socialization, and society participation.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FH/2014/331/051408145
Subjects: 300 Social sciences > 340 Law
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Hasbi
Date Deposited: 15 Dec 2014 08:10
Last Modified: 25 Apr 2022 02:08
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/111974
[thumbnail of BAB_V.pdf]
Preview
Text
BAB_V.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_II.pdf]
Preview
Text
BAB_II.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_IV.pdf]
Preview
Text
BAB_IV.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Daftar_Isi.pdf]
Preview
Text
Daftar_Isi.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_III.pdf]
Preview
Text
BAB_III.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item