Tugas Pengawasan Bapepam-Lk Terhadap Transaksi Jual Beli Saham Melalui Broker Berdasarkan Pasal 5 Poin E Undangundang Nomer 8 Tahun 1995 Tentang Pasar Modal Sebagai Bentuk Perlindungan Hukum Bagi Inve

Kurniawan, Sandi (2013) Tugas Pengawasan Bapepam-Lk Terhadap Transaksi Jual Beli Saham Melalui Broker Berdasarkan Pasal 5 Poin E Undangundang Nomer 8 Tahun 1995 Tentang Pasar Modal Sebagai Bentuk Perlindungan Hukum Bagi Inve. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Dalam penulisan skripsi ini penulis membahas mengenai masalah Tugas Pengawasan Bapepam-Lk Terhadap Transaksi Jual Beli Saham Melalui Broker Berdasarkan Pasal 5 Poin E Undang-Undang Nomer 8 Tahun 1995 Tentang Pasar Modal Sebagai Bentuk Perlindungan Hukum Bagi Investor. Hal ini dilatarbelakangi dengan sering terjadinya penyalahgunaan wewenang oleh broker sebagai wakil perantara pedagang efek, hal tersebut menyebabkan kerugian bagi pihak nasabah atau investor, BAPEPAM-LK yang mempunyai fungsi pengawasan bagi setiap pelaku pasar modal merupakan lembaga yang bertanggungjawab akan hal tersebut, karena apabila hal tersebut dibiarkan terus menerus maka dapat mengakibatkan hilangnya kepercayaan oleh investor dan akan berimbas kepada dunia pasar modal Indonesia. Dalam upaya mengetahui pelaksanaan pengawasan oleh BAPEPAM-LK terhadap transaksi jual beli saham melalui broker. Maka metode pendekatan yang dipakai ada yuridis empiris, mengkaji dan menganalisa permasalahan yang ditetapkan secara yuridis dengan melihat fakta empiris secara objektif. Kemudian seluruh data yang ada di analisa secara deskriptif kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian, penulis memperoleh jawaban atas permasalahan yang ada, bahwa bentuk pelaksanaan pengawasan oleh BAPEPAM-LK terhadap transaksi jual beli saham melalui broker dibagi menjadi 2 yaitu pengawasan preventif dan represif. Dalam pengawasan preventif, BAPEPAM-LK membuat peraturan melalui pengendalian internal oleh perusahaan efek tempat dimana broker bekerja. Perusahaan efek mempunyai kewajiban untuk mengawasi wakil perusahaannya dan membuat laporan mengenai kinerjanya, kemudian kinerja tersebut harus dilaporkan secara rutin kepada BAPEPAM-LK. Namun pada kenyataannya hal tersebut tidak cukup berfungsi secara optimal dalam upaya meminimalisir terjadinya pelanggaran di bidang pasar modal khususnya yang berkaitan dengan broker. Apabila pengawasan preventif tersebut tidak berjalan lancar, maka pengawasan represif akan digunakan sebagai upaya untuk meminimalisir terjadinya pelanggaran dan memberikan rasa aman kepada investor dengan menjamin kepastian hukum pasar modal.

English Abstract

-

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FH/2013/119/051305470
Subjects: 300 Social sciences > 340 Law
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 29 Jul 2013 12:24
Last Modified: 12 Apr 2022 04:04
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/111477
[thumbnail of BAB_II_TINJAUAN_PUSTAKA.pdf]
Preview
Text
BAB_II_TINJAUAN_PUSTAKA.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_V_Penutup.pdf]
Preview
Text
BAB_V_Penutup.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_IV_Hasil_Penelitian_Dan_Pembahasan.pdf]
Preview
Text
BAB_IV_Hasil_Penelitian_Dan_Pembahasan.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of Cover+Kata_Pengantar.pdf]
Preview
Text
Cover+Kata_Pengantar.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of bab_I_pendahuluan.pdf]
Preview
Text
bab_I_pendahuluan.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_III_METODE_PENELITIAN.pdf]
Preview
Text
BAB_III_METODE_PENELITIAN.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR_PUSTAKA+lampiran.pdf]
Preview
Text
DAFTAR_PUSTAKA+lampiran.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item