Penerapan sanksi terhadap pelanggaran izin reklame billboard di Kota Malang berdasarkan pasal 27 Peraturan Daerah Kota Malang no. 4 Tahun 2006 tentang Penyelenggaraan Reklame : Studi di BP2T Kota Mala

Astrika, Dyah Ayu (2011) Penerapan sanksi terhadap pelanggaran izin reklame billboard di Kota Malang berdasarkan pasal 27 Peraturan Daerah Kota Malang no. 4 Tahun 2006 tentang Penyelenggaraan Reklame : Studi di BP2T Kota Mala. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Perekonomian di Indonesia dewasa ini mengalami perkembangan sangat pesat, yang ditandai dengan semakin banyaknya perusahaan yang memproduksi dan memasarkan beraneka ragam barang dan jasa yang dihasilkan. Hal tersebut berdampak pada persaingan bisnis, sehingga para pengusaha saling berlomba untuk memasarkan barang dan jasa mereka. Izin reklame di kota Malang diatur di dalam Perda Kota Malang No.4 Tahun 2006 Tentang Penyelenggaraan Reklame, Dalam penelitian ini, penulis menggunakan Metode Pendekatan Yuridis Sosiologis. Digunakan Metode Pendekatan Yuridis Sosiologis dalam penelitian ini adalah untuk mengkaji Pasal 27 Perda Kota Malang No. 4 Tahun 2006 Tentang Penyelenggaraan Reklame mengenai Sanksi Administrasi, dengan melihat realita mengenai pelanggaran dalam izin reklame billborad di Kota Malang beserta penyebab terjadinya pelanggaran izin reklame billboard yang dilakukan pemilik reklame maupun pemkot Malang. Peneliti melakukan penelitian pada 3 (tiga) instansi, yaitu BP2T Kota Malang, Dispenda Kota Malang, dan Satpol PP Kota Malang, dengan alasan : 1. BP2T memiliki kewenangan untuk menerbitkan izin dan melakukan pencabutan izin reklame. 2. Dispenda memiliki kewenangan untuk memeriksa reklame yang telah habis masa berlakunya dan yang tidak membayar pajak.41 3. Satpol PP memiliki kewenangan untuk melakukan eksekusi terhadap reklame

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FH/2011/214/051104209
Subjects: 300 Social sciences > 340 Law
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 27 Sep 2011 10:14
Last Modified: 28 Mar 2022 06:38
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/110968
[thumbnail of 051104209.pdf]
Preview
Text
051104209.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item