DhinitaRahmaSagitaputri (2008) Penindakan Keimigrasian Oleh Pejabat Imigrasi Terhadap Orang Asing Yang Melakukan Penyalahgunaan Ijin Tinggal : studi di Kantor Imigrasi Kelas I Polonia Medan. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Dalam penulisan skripsi ini penulis membahas mengenai masalah Penindakan Keimigrasian Oleh Pejabat Imigrasi Terhadap Orang Asing yang Melakukan Penyalahgunaan Ijin Tinggal (Studi di Kantor Imigrasi Kelas I Polonia Medan). Hal ini dilatar belakangi oleh adanya lalu lintas orang asing yang masuk atau keluar dari dan ke wilayah Indonesia dengan melalui proses penyaringan (selection) di Tempat Pemeriksaan Imigrasi dan memenuhi persyaratan yang ada berupa kelengkapan surat perjalanan guna memperoleh ijin tinggal. Jika ijin keimigrasian tersebut tidak digunakan sebagaimana mestinya maka dianggap telah melakukan pelanggaran yaitu penyalahgunaan ijin tingal. Berdasarkan latar belakang, maka permasalahan yang coba diangkat oleh penulis yaitu mengenai bagaimana penindakan keimigrasian dalam menangani orang asing yang menyalahgunakan ijin tinggalnya, serta kendala dan upaya yang dihadapi dalam melakukan penindakan keimigrasian. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode yuridis sosiologis, yaitu suatu metode yang mengkaji atau meneliti pelaksanaan peraturan perundang–undangan yang mendasari peran Kantor Imigrasi dalam melakukan tindakan keimigrasian, yaitu Undang–Undang Nomor 9 Tahun 1992 tentang Keimigrasian Berdasarkan hasil penelitian, penulis memperoleh jawaban atas permasalahan yang ada yaitu pejabat imigrasi dalam menangani penyalahgunaan ijin tinggal orang asing di Polonia Medan diawali dengan melakukan pengawasan atas keberadaan orang asing. Dari adanya pengawasan tersebut dapat diketahui orang asing yang menyalahgunakan ijin tinggalnya. Untuk menangani orang asing yang melanggar maka dilakukan suatu tindakan, yakni tindakan keimigrasian, dimana tindakan yang diambil berupa deportasi dan memasukkan nama orang asing tersebut ke dalam daftar cekal. Tindakan ini dianggap lebih efektif dan efisien daripada tindakan keimigrasian yang lain. Kendala yang dihadapi kantor imigrasi dalam menangani orang asing yang menyalahgunakan ijin tinggalnya, yaitu kendala dalam bahasa asing yang digunakan oleh orang asing tersebut, selain itu perusahaan atau pihak sponsor yang menutupi keberadaan dan kegiatan orang asing serta kendala dalam biaya pendeportasian ke negara asal. Menyikapi fakta –fakta tersebut, maka dalam melaksanakan tugas di bidang keimigrasian khusunya pengawasan dan penindakan keimigrasian perlu lebih ditingkatkan dan perlu ada sanksi tegas pada pelanggaran yang terjadi, lebih mensosialisasikan informasi mengenai peraturan keimigrasian kepada masyarakat, meningkatkan kerjasama dengan instansi atau lembaga terkait serta meningkatkan kesadaran untuk menjaga keamanan dan ketertiban negara.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FH/2008/229/050802869 |
Subjects: | 300 Social sciences > 340 Law |
Divisions: | Fakultas Hukum > Ilmu Hukum |
Depositing User: | Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id |
Date Deposited: | 25 Sep 2008 09:06 |
Last Modified: | 18 Oct 2021 14:03 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/110127 |
Preview |
Text
050802869.pdf Download (2MB) | Preview |
Actions (login required)
View Item |