Tinjauan Yuridis terhadap Permohonaan Keanggotaan Turki dalam Uni Eropa Berdasarkan Copenhagen Criteria 1993 dan European Constitution 2004

AdySuryaningrat (2007) Tinjauan Yuridis terhadap Permohonaan Keanggotaan Turki dalam Uni Eropa Berdasarkan Copenhagen Criteria 1993 dan European Constitution 2004. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pada karya tulis ini penulis mengangkat permasalahan kajian mengenai permohonan keanggotaan Turki terhadap Uni Eropa ditinjau dari perjanjian Copenhagen Criteria dan European Constitution. Pemilihan tema tersebut dilatarbelakangi oleh semakin berkembangnya hubungan antar Turki dan Uni Eropa, Dalam perjalanan keanggotaan Turki kedalam Uni Eropa Copenhagen Criterialah yang dipergunakan sebagai dasar hukum perjanjian, namun seiring berjalanya waktu munculah European Constitution. Memang konstitusi Uni Eropa tersebut belum diratifikasi oleh Turki, dimana Turki sendiri memang belum menjadi anggota Uni Eropa. Namun demikian hal ini menarik untuk dikaji karena dalam konstitusi Uni Eropa terdapat persyaratan keanggotaan (Conditions of eligibility and procedure for accession to the Union). Oleh karena itu pada karya tulis ini mengangkat rumusan masalah; (1) Bagaimana kedudukan serta akibat hukum yang ditimbulkan dari copenhagen criteria 1993 dan European Contitution 2004dalam penerimaan Turki ke dalam Uni Eropa? (2) Bagaimana langkah-langkah penyelesaian dari akibat hukum yang ditimbulkan dari copenhagen criteria 1993 dan European Contitution 2004 dalam penerimaan Turki ke dalam Uni Eropa?. Kemudian penulisan karya tulis ini menggunakan metode yuridis normatif dimana bahan penelitian terdiri dari (1) bahan hukum primer, yang diambil dari konvensi, undang-undang, dan perjanjian internasional (2) bahan hukum sekunder, yang diambil dari dokumen, pendapat pakar serta artikel (3) bahan hukum tersier, yang diambil dari kamus, ensiklopedi dan sejenisnya. Dari sudut pandang Copenhagen Criteria, turki harus memenuhi tiga syarat utama yang telah diperjanjikan didalamnya, sedangkan melalui European Constituion syarat yang diatur masih sangat umum. Memang hingga saat ini Turki belum pernah mempermasalahkan secara serius tentang keanggotaanya yang “dipersulit”, namun bila terus berlarut seperti saat ini maka kecendrungan untuk menimbulkan konflik sangat besar. Maka dari itu dalam karya tulis ini juga dijabarkan mengenai langkah-langkah baik hukum maupun non-hukum dalam menyelesaikan permasalahan keanggotaan tersebut. Dari penjabaran-penjabaran tersebut penulis menyimpulkan kedudukan Copenhagen Criteria disini ialah sebagai sumber hukum/sistem hukum yang berlaku bagi negara non-anggota Uni Eropa. Dengan demikian Copenhagen Criteria memiliki kekuatan mengikat kepada negara non-anggota seperti Turki. Sedangkan Konstitusi Uni Eropa ini lebih bersifat mengatur serta mengikat kepada para negara anggota, sehingga kedudukanya berkaitan dengan Turki tidak terlalu mengikat namun tetap merupakan hal yang penting, hal ini mengingat sifat dari konstitusi tersebut yang hampir sama dengan anggaran dasar. Dengan demikian dampak hukum yang ditimbulkan konstitusi ini tidaklah mengikat Kita dapat menarik kesimpulan bahwa untuk pengaturan keanggotaan sendiri memang dibutuhkan sebuah syarat yang terperinci dan jelas. Tidak masalah apakah perjanjian tersebut telah lama keluarnya dan telah digantikan oleh adanya sebuah aturan hukum yang baru, selama perjanjian tersebut masih disepakati oleh para pihak.Langkah-langkah penyelesaian akibat hukum yang timbul dari Ditimbulkan dari Copenhagen Criteria 1993 dan European Constitution 2004 Dalam Penerimaan Turki ke Dalam Uni Eropa dapat ditempuh melalui 2 jalan yaitu, penyelesaian secara politik maupun penyelesaian secara hukum. Dimana bila melalui penyelesaian secara huku dapat ditempuh melalui dua buah forum, yaitu Mahkamah Internasional serta Mahkamah Eropa.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FH/2007/050703059
Subjects: 300 Social sciences > 340 Law
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 27 Nov 2007 00:00
Last Modified: 28 Oct 2021 06:36
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/109871
[thumbnail of 050703059.pdf]
Preview
Text
050703059.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item