Fithriyani, AnisZakiyyah (2016) Pengaruh Periode Piutang, Periode Persediaan, Dan Periode Hutang Usaha Terhadap Profitabilitas Perusahaan (Studi Pada Perusahaan Otomotif Dan Komponen Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis signifikansi pengaruh manajemen modal kerja yang diukur menggunakan periode piutang, periode persediaan, dan periode hutang usaha terhadap profitabilitas (Return on Investment) perusahaan otomotif dan komponen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksplanatori. Penelitian ini menggunakan metode pengumpulan data dokumentasi berupa laporan keuangan tahunan perusahaan otomotif dan komponen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama periode 2010-2014. Data diperoleh melalui situs Bursa Efek Indonesia serta Galeri Investasi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya. Jumlah populasi penelitian ini adalah 12 perusahaan perusahaan otomotif dan komponen yang kemudian dipilih berdasarkan kriteria populasi tertentu dan menggunakan teknik sampling jenuh (sensus) sehingga diperoleh sampel penelitian sebanyak 9 perusahaan otomotif dan komponen. Analisis penelitian dilakukan menggunakan analisis regresi linear berganda dan analisis deskriptif masing-masing variabel penelitian (periode piutang, periode persediaan, periode hutang usaha, dan Return on Investment). Hasil penelitian menunjukkan bahwa periode piutang berpengaruh signifikan positif terhadap profitabilitas karena kebijakan kelonggaran kredit dapat meningkatkan penjualan produk otomotif dan komponen. Periode persediaan berpengaruh tidak signifikan dengan arah negatif karena penerapan sistem just-intime dan praktik out-sourcing pada persediaan. Sedangkan periode hutang usaha berpengaruh signifikan negatif terhadap profitabilitas karena percepatan pembayaran hutang usaha dapat meminimalisasi besarnya potensi biaya modal perusahaan atas pengadaan hutang usaha yang didominasi oleh hutang kepada pemasok dari luar negeri.
English Abstract
This study aims to determine and analyze the significance of the influence of working capital management measured using average collecting period (ACP), days sales of inventory (DSI), and days payable outstanding (DPO) on automotive and component companies’ profitability (Return on Investment) listed in Indonesia Stock Exchange. This type of research is explanatory research. The method of data collection in this study is a documentary which collects data in the form of the automotive and component companies’ annual reports from 2010 until 2014 obtained from IDX sites and the Investment Gallery of Faculty of Economics and Business, University of Brawijaya. The population of this research was 12 automotive and component companies selected based on certain population criteria and saturated sampling techniques (census) was used, thus obtained samples were 9 automotive and component companies. The analysis was performed using multiple linear regression analysis and descriptive analysis of each variable of the study (average collecting period, days sales of inventory, and days payable outstanding, and Return on Investment) The results showed that average collection period has a positive significant influence on the profitability because credit policy sag can increase automotive and component product sales. Days sales of inventory does not have a significant influence in negative way on the profitability because of practicing just-in-time system and out-sourcing in inventory policy. While days payable outstanding has a negative significant influence on the profitability because accelerating the debt payment can alleviate the cost of capital of running in debt dominated by debts to foreign suppliers.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FE/2016/389/ 051607016 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen |
Depositing User: | Kustati |
Date Deposited: | 11 Aug 2016 14:28 |
Last Modified: | 11 Aug 2016 14:28 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/108820 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |