Analisis Penerapan Kebijakan K3 Sebagai Upaya Peningkatan Jumlah Produksi Tenaga Kerja (Studi Pada Pdam Tirta Tamansari Kota Madiun)

Putra, ArdaKusumaDirgantara (2016) Analisis Penerapan Kebijakan K3 Sebagai Upaya Peningkatan Jumlah Produksi Tenaga Kerja (Studi Pada Pdam Tirta Tamansari Kota Madiun). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian menggunakan metode kuantitatif yang bertujuan untuk menguji hipotesis yang telah ditetapkan. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui kuesioner dan observasi langsung. Jumlah sampel yang digunakan sebanyak 48 orang. Analisis data yang digunakan adalah uji asumsi klasik dan analisis regresi linier berganda , dengan tujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh K3 terhadap peningkatan jumlah produksi tenaga kerja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh factor penerapan kesehatan dan keselamatan kerja yang dimiliki perusahaan terhadap peningkatan jumlah produksi tenaga kerja pada karyawan PDAM Tirta Tamansari Kota Madiun. internal dengan menggunakan metode analisis model regresi linier berganda. Hasil dalam penelitian ini menunjukkan bahwa variabel kesehatan kerja mempunyai pengaruh positif dan signifikan dan keselamatan kerja mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap peningkatan jumlah produksi yang dilakukan tenaga kerja.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FE/2016/149/051603860
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ilmu Ekonomi
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 28 Apr 2016 15:42
Last Modified: 28 Oct 2021 03:13
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/108551
[thumbnail of ARDA_KUSUMA_dp.pdf]
Preview
Text
ARDA_KUSUMA_dp.pdf

Download (4MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item