Pengaruh Profitabilitas, Growth Opportunity, dan Struktur Modal terhadap Nilai Perusahaan (Studi Pada Perusahaan Perbankan yang Terdaftar di BEI Periode 2011-2013)

Pangulu, AgustinaLastri (2014) Pengaruh Profitabilitas, Growth Opportunity, dan Struktur Modal terhadap Nilai Perusahaan (Studi Pada Perusahaan Perbankan yang Terdaftar di BEI Periode 2011-2013). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Nilai perusahaan merupakan persepsi investor terhadap tingkat keberhasilan perusahaan yang sering dikaitkan dengan harga saham. Harga saham yang tinggi membuat nilai perusahaan juga tinggi. Nilai perusahaan yang tinggi akan membuat pasar percaya tidak hanya pada kinerja perusahaan saat ini namun juga pada prospek perusahaan. Berdasarkan penelitian terdahulu, ada beberapa faktor yang dapat mempengaruhi nilai perusahaan, diantaranya: profitabilitas, growth opportunity, dan struktur modal. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan data sekunder. Populasi dari penelitian ini yaitu perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2011-2013 dengan total sampel 31 perusahaan. Analisis data menggunakan metode regresi data panel. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa profitabilitas, growth opportunity, dan struktur modal memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan perbankan.

English Abstract

The company value is investor’s perception towards the company’s success level which is often related to the price of the stock. The high price of stock makes the company value high. The high company value will make the market believe in not only the present condition of the company but also the prospect of the company. Based on the previous studies, there are some factors influencing the value of the company, among them are: profitability, growth opportunity, and capital structure. This study uses a quantitative approach to secondary data. The population of this research are banking companies listed on Indonesia Stock Exchange in period 2011-2013 with total sample of 31 companies. The data are analyzed by using panel data regression method. The result shows that profitability, growth opportunity, and capital structure positively and significantly affect the company’s value.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FE/2014/461/051407883
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ilmu Ekonomi
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 27 Nov 2014 08:51
Last Modified: 27 Oct 2021 04:33
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/107495
[thumbnail of SKRIPSI.pdf]
Preview
Text
SKRIPSI.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item