Pengaruh Persepsi Kegunaan, Persepsi Kemudahan Penggunaan, Persepsi Kesesuaian, dan Persepsi Risiko Terhadap Sikap Pengguna Mobile Banking (Studi Kasus di Bank BRI Kota Malang)

Mubiyantoro, Ari (2013) Pengaruh Persepsi Kegunaan, Persepsi Kemudahan Penggunaan, Persepsi Kesesuaian, dan Persepsi Risiko Terhadap Sikap Pengguna Mobile Banking (Studi Kasus di Bank BRI Kota Malang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji faktor-faktor yang mempengaruhi sikap untuk menggunakan layanan mobile banking dengan memodifikasi model Technology Acceptance Model (TAM) yang dikembangkan oleh Davis pada tahun 1989. Penelitian ini dilakukan di Bank BRI Kota Malang dengan menggunakan metode survei. Peneliti memperoleh respon sebanyak 138 orang Pegawai Bank BRI yang menggunakan layanan mobile banking . Analisis dilakukan dengan menggunakan Software Smart PLS. Hasil analisis untuk model ini menunjukkan bahwa konstruk persepsi kemudahan penggunaan dan persepsi kesesuaian berpengaruh terhadap sikap untuk menggunakan layanan mobile banking . Sebaliknya, konstruk persepsi kegunaan dan persepsi risiko tidak berpengaruh terhadap sikap digunakannya layanan mobile banking. Implikasi dari penelitian in relevan bagi pihak managemen bank dan analis mobile banking agar memperhatikan kembali faktor kemudahan penggunaan dan kesesuaian dalam menerapkan dan mengembangkan transaksi mobile banking pada sistem perbankannya.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FE/2013/438/051308921
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 657 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 24 Sep 2013 09:01
Last Modified: 19 Oct 2021 04:05
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/106856
[thumbnail of 051308921.pdf]
Preview
Text
051308921.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item