Persepsi Etis Mahasiswa Akuntansi Mengenai Skandal Etis Auditor Dan Corporate Manager

Himmah, ElokFaiqoh (2013) Persepsi Etis Mahasiswa Akuntansi Mengenai Skandal Etis Auditor Dan Corporate Manager. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendapatkan bukti empiris mengenai pengaruh orientasi etis (idealisme dan relativisme), gender, dan tingkat pengetahuan terhadap persepsi mahasiswa akuntansi mengenai skandal etis auditor dan corporate manager dengan model penelitian yang dikembangkan oleh Comunale et al (2006). Sampel penelitian adalah mahasiswa akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Brawijaya yang telah dan sedang menempuh mata kuliah etika bisnis dan profesi. Penelitian ini menggunakan kuisioner untuk memperoleh data primer. Sejumlah 165 kuisioner yang disebarkan, tetapi hanya 152 kuisioner yang dapat diolah sesuai kriteria sampling. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode campuran, sebagai kombinasi dari metode kuantitatif (statistik deskriptif) dan kualitatif. Hasil analisis dalam penelitian ini menunjukkan bahwa idealisme, gender, dan tingkat pengetahuan tentang profesi akuntan publik dan skandal akuntansi berpengaruh terhadap persepsi mahasiswa akuntansi mengenai skandal etis auditor dan corporate manager . Sedangkan, variabel relativisme berpengaruh terhadap persepsi mahasiswa akuntansi mengenai skandal etis auditor dan corporate manager . Selanjutnya, penelitian ini dikembangkan dengan mengekplorasi ungkapan-ungkapan mahasiswa akuntansi mengenai persepsi mereka terhadap skandal etis auditor dan corporate manager berdasarkan dimensi spiritualitas dan emosional. Hal tersebut mengindikasikan bahwa tingkat idealisme tinggi mahasiswa akuntansi, bisa jadi dibentuk oleh lingkungan pendidikan yang sarat dengan nilai spiritualitas. Tingkat relativisme tinggi mahasiswa akuntansi mengindikasikan ada keterkaitan dengan emosional dalam memberikan pertimbangan etis mengenai skandal etis auditor dan corporate manager .

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FE/2013/333/051307005
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 657 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 27 Aug 2013 12:26
Last Modified: 19 Oct 2021 02:25
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/106751
[thumbnail of KATA_PENGANTAR.pdf]
Preview
Text
KATA_PENGANTAR.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Abstrak.pdf]
Preview
Text
Abstrak.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB__I.pdf]
Preview
Text
BAB__I.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 1._cover.pdf]
Preview
Text
1._cover.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_III.pdf]
Preview
Text
BAB_III.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_II.pdf]
Preview
Text
BAB_II.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_IV.pdf]
Preview
Text
BAB_IV.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_V.pdf]
Preview
Text
BAB_V.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Daftar_Isi.pdf]
Preview
Text
Daftar_Isi.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_VI.pdf]
Preview
Text
BAB_VI.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Daftar_Pustaka.pdf]
Preview
Text
Daftar_Pustaka.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item