Hidayanti, Nur (2012) Pengaruh Motivasi Terhadap Minat Mahasiswa Akuntansi Untuk Mengikuti Pendidikan Joint Program Di Universitas Brawijaya. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Pendidikan Joint program yang merupakan program baru yaitu perpaduan antara pendidikan Magister Sains Akuntansi dan Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk). Penyebab utama seorang lulusan S1 akuntansi yang ingin meneruskan ke pendidikan Joint Program dikarenakan adanya berbagai motivasi, seperti motivasi karir, motivasi kualitas, motivasi ekonomi, motivasi gelar, dan motivasi biaya pendidikan. Penelitian ini bertujuan untuk menunjukkan pengaruh motivasi terhadap minat mahasiswa akuntansi untuk mengikuti pendidikan Joint Program di Universitas Brawijaya. Sampel yang digunakan sebanyak 86 responden mahasiswa akuntansi Universitas Brawijaya angkatan 2007, 2008, dan 2009. Alat analisis yang digunakan adalah analisis regresi berganda yang sebelumnya dilakukan pengujian asumsi klasik. Hasil uji simultan (uji-F) penelitian ini menunjukkan bahwa secara bersama-sama atau simultan motivasi karir, kualitas, motivasi ekonomi, motivasi gelar, dan motivasi biaya pendidikan berpengaruh terhadap minat mahasiswa akuntansi untuk mengikuti pendidikan Joint Program di Universitas Brawijaya. Namun, secara parsial (uji- t ) motivasi karir, motivasi kualitas, dan motivasi gelar berpengaruh terhadap minat mahasiswa akuntansi untuk mengikuti pendidikan Joint Program di Universitas Brawijaya, sedangkan motivasi ekonomi dan motivasi biaya pendidikan tidak berpengaruh terhadap minat mahasiswa akuntansi untuk mengikuti pendidikan Joint Program di Universitas Brawijaya.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FE/2012/90/051200984 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 657 Accounting |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi |
Depositing User: | Endang Susworini |
Date Deposited: | 10 May 2012 10:46 |
Last Modified: | 18 Oct 2021 10:00 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/106497 |
Preview |
Text
051200984.pdf Download (3MB) | Preview |
Actions (login required)
View Item |