Analisis Potensi dan Kontribusi Pajak Hotel Terhadap Penerimaan Pendapatan Asli Daerah ( Studi kasus Dinas Pendapatan Daerah Kota Malang)

NurM, AlfyChoir (2012) Analisis Potensi dan Kontribusi Pajak Hotel Terhadap Penerimaan Pendapatan Asli Daerah ( Studi kasus Dinas Pendapatan Daerah Kota Malang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana potensi dan kontribusi Pajak Hotel terhadap penerimaan Pendapatan Asli Daerah Kota Malang, serta pengaruh dari potensi dan kontribusi Pajak Hotel terhadap penerimaan Pendapatan Asli Daerah Kota Malang. Adapun metode penelitian yang digunakan deskriptif kuantitatif, yaitu penelitian dengan mengumpulkan data-data, memaparkan dan menjelaskan data melalui angka-angka. Adapun teknik pengumpulan data penelitian ini yaitu (1) studi pustaka, (2) wawancara, (3) observasi, dan (4) dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa potensi Pajak Hotel di Kota Malang sangat besar dan terus meningkat dari tahun 2009 – 2011. Akan tetapi terdapat selisih yang jauh di atas realisasi penerimaan Pajak Hotel. Hal ini dibuktikan dengan perhitungan selisih antara realisasi dan potensi penerimaan Pajak Hotel dari tahun 2009 sebesar 69,03%, tahun 2010 sebesar 67,33% dan tahun 2011 sebesar 70,46 %. Dari hasil penelitian ini, dapat diambil kesimpulan bahwa potensi penerimaan Pajak Hotel di Kota Malang belum mencerminkan potensi yang sebenarnya, oleh karena itu Dinas Pendapatan Daerah Kota Malang perlu mengoptimalkan penerimaan Pajak Hotel agar Pendapatan Asli Daerah juga semakin meningkat.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FE/2012/510/051204647
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 657 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 19 Dec 2012 10:22
Last Modified: 20 Oct 2021 23:41
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/106338
[thumbnail of 051204647.pdf]
Preview
Text
051204647.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item