Cahyono,DidinBudi (2012) Pengaruh Mekanisme Corporate Governance Terhadap Nilai Perusahaan (Studi Pada Perusahaan Yang Terdaftar Dalam Indeks Lq45 Tahun 2006–2010). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh menakisme corporate governance terhadap nilai perusahaan. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda untuk mencari model regresi dan pengujian hipotesis. Alat analisis yang dipergunakan adalah SPSS versi 17.0. Penelitian ini merupakan jenis penelitian asosiatif, dimana penelitian jenis ini bertujuan untuk menyatakan hubungan antara dua variabel atau lebih, dimana dalam penelitian ini melibatkan satu variabel dependen (nilai perusahaan yang diproksi melalui Tobin’s Q) dan lima variabel independen (kepemilikan institusional, kepemilikan manajerial, ukuran dewan direksi, ukuran dewan komisaris, proporsi komisaris independen). Populasi dalam penelitian adalah perusahaan yang terdaftar dalam Indeks LQ45 selama periode penelitian yaitu tahun 2006 sampai tahun 2010. Teknik pengampilan sampel secara purposive sampling sehingga diperoleh 11 perusahaan yang memenuhi kriteria dari penelitian ini. Hasil dari penelitian ini diperoleh bahwa secara simultan, mekanisme corporate governance mempunyai pengaruh signifikan positif terhadap nilai perusahaan. Sedangkan secara parsial kepemilikan institusional mempunyai pengaruh signifikan positif terhadap nilai perusahaan, dimana hal ini bertolak belakang dengan ukuran dewan direksi yang mempunyai pengaruh signifikan negatif terhadap nilai perusahaan. Tiga variabel independen lainnya tidak mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap nilai perusahaan.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FE/2012/215/051201901 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen |
Depositing User: | Endang Susworini |
Date Deposited: | 26 Jun 2012 10:10 |
Last Modified: | 19 Oct 2021 14:16 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/106031 |
Preview |
Text
LAMPIRAN_1.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
LEMBAR_PENGESAHAN.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
DAFTAR_PUSTAKA.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
SAMPUL.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
KATA_PENGANTAR,_DAFTAR_ISI,_RINGKASAN.pdf Download (1MB) | Preview |
Actions (login required)
View Item |