Pengaruh Gaya Kepemimpinan, Lingkungan Kerja dan Kompleksitas Penugasan terhadap Kepuasan Kerja Akuntan Pemula (Studi Empiris pada Kantor Akuntan Publik di Kota Malang)

Insani, FadilahCahya (2011) Pengaruh Gaya Kepemimpinan, Lingkungan Kerja dan Kompleksitas Penugasan terhadap Kepuasan Kerja Akuntan Pemula (Studi Empiris pada Kantor Akuntan Publik di Kota Malang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memberikan bukti empiris mengenai pengaruh gaya kepemimpinan, lingkungan kerja, dan kompleksitas penugasan terhadap kepuasan kerja akuntan pemula. Penelitian ini merupakan explanatory research dengan pendekatan kuantitatif. Analisis data kuantitatif dalam penelitian ini dilakukan dengan regresi berganda yang diperoleh melalui bantuan SPSS 17.00. Penelitian ini menggunakan metode survei dengan kuisioner sebagai alat pengumpulan data. Peneliti menggunakan metode complete enumeration atau disebut juga dengan metoda sensus dalam penelitian ini sehingga penelitian akan dilakukan pada seluruh anggota populasi. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh akuntan pemula yang bekerja pada Kantor Akuntan Publik di Kota Malang yang terdaftar pada directory IAPI 2010. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, 1) secara simultan gaya kepemimpinan, lingkungan kerja, dan kompleksitas penugasan berpengaruh terhadap kepuasan kerja. 2) secara parsial masing-masing variabel kepemimpinan, lingkungan kerja, dan kompleksitas penugasan berpengaruh terhadap kepuasan akuntan pemula. Implikasi dari penelitian ini adalah semakin baik penerapan gaya kepemimpinan, semakin nyaman lingkungan kerja, dan semakin tepat pemberian kompleksitas penugasan maka kepuasan kerja akuntan pemula akan semakin bertambah. Dengan meningkatnya kepuasan kerja maka produktifitas bisa meningkat dan akan mengurangi tingkat perpindahan karyawan pada Kantor Akuntan Publik.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FE/2011/719/ 051105419
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 657 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 06 Jan 2012 10:30
Last Modified: 06 Jan 2012 10:30
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/105785
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item