Maulana, Dwiky (2011) Analisis pengaruh dimensi kualitas jasa pelayanan terhadap kepuasan pasien rawat inap (Studi pada Rumah Sakit Ibu & Anak Melati Husada Malang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh dimensi kualitas jasa pelayanan yang terdiri dari lima dimensi, yaitu: (1). Bukti fisik ( tangible ), (2). Keandalan ( reliability ), (3). Daya tanggap ( responsiveness ), (4). Jaminan ( assurance ), dan (5). Empati ( emphaty ) terhadap kepuasan pasien rawat inap pada Rumah Sakit Melati Husada Malang dianalisa berasal dari 70 responden dengan teknik pengambilan sampel secara purposive sampling yaitu berdasarkan pertimbangan terntu, dimana sampel merupakan pasien melakukan kegiatan rawat inap di Rumah Sakit Melati Husada. Demi memperoleh hasil regresi yang baik, maka sebelum dilakukan uji regresi linier berganda, terlebih dahulu dilakukan uji validitas, uji reliabilitas dan uji asumsi klasik yaitu uji normalitas, uji multikolinieritas, uji heteroskedastisitas. Hasil dari regresi menunjukkan bahwa secara simultan kelima dimensi kualitas jasa pelayanan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pasien rawat inap , dengan nilai F hitung sebesar 28,328. Secara parsial dimensi kualitas jasa pelayanan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pasien dengan nilai t hitung sebesar 2,149 untuk Bukti Fisik (X 1 ), nilai t hitung sebesar 3,156 untuk Daya Tanggap (X 3 ), nilai t hitung sebesar 4,387 untuk Empati (X 5 ) dan variabel lainnya yang tidak berpengaruh signifikan dengan nilai t hitung masing-masing sebesar 1,733 untuk keandalan (X 2 ), dan -0,643 untuk Jaminan (X 5 ). Nilai ajusted R square sebesar 0,664. Variabel Bukti fisik, Keandalan, Daya tanggap, dan Empati mempunyai hubungan positif atau searah dengan kepuasan pasien rawat inap dan variabel Jaminan mempunyai hubungan negatif atau tidak searah dengan kepuasan pasien rawat inap . Variabel Empati merupakan variabel yang dominan dalam mempengaruhi kepuasan pasien rawat inap. Berdasarkan hasil penelitian ini, diperoleh bukti empiris yang dapat digunakan dalam mempertahankan dan meningkatkan dimensi kualitas jasa pelayanan terhadap kepuasan pasien rawat inap.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FE/2011/438/ 051103105 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen |
Depositing User: | Endang Susworini |
Date Deposited: | 12 Sep 2011 09:40 |
Last Modified: | 12 Sep 2011 09:40 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/105481 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |