Evaluasi Sistem Pengendalian Intern Penerimaan dan Pengeluaran Kas Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KPRI) Universitas Brawijaya Malang

MahardikaPerdana (2010) Evaluasi Sistem Pengendalian Intern Penerimaan dan Pengeluaran Kas Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KPRI) Universitas Brawijaya Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mengevaluasi sistem pengendalian intern penerimaan dan pengeluaran kas serta mengukur efektivitas pengendalian intern yang dijalankan oleh Koperasi Pegawai Republik Indonesia Universitas Brawijaya. Penelitian ini termasuk penelitian kualitatif deskriptif yang menggunakan pendekatan studi kasus yang bertujuan memberikan gambaran secara menyeluruh atas obyek yang diteliti. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem pengendalian intern terkait penerimaan dan pengeluaran kas telah berlangsung secara efektif. Efektifitas tersebut dibuktikan dengan tiga indikator. Pertama, struktur organisasi yang telah memisahkan tanggung jawab antara bagian otorisasi, bagian pelaksana transaksi, dan bagian pencatatan. Kedua, sistem otorisasi dan pencatatan telah dilakukan oleh individu yang bertanggung jawab. Ketiga, penerapan praktik yang sehat telah diterapkan dengan adanya pengawasan kinerja oleh manajer. Namun, masih ditemukan beberapa kelemahan pada sistem pengendalian intern terkait penerimaan dan pengeluaran kas yaitu kas yang terkumpul tidak segera disetorkan ke bank, kasir toserba tidak mentaati prosedur dan belum adanya pengawas intern yang secara khusus mengawasi penyimpanan kas di brankas.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FE/2010/635/051003536
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 657 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 13 Jan 2011 08:53
Last Modified: 24 Oct 2021 09:24
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/104906
[thumbnail of ABSTRAK.pdf]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_I_revisi.pdf]
Preview
Text
BAB_I_revisi.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_II_revisi.pdf]
Preview
Text
BAB_II_revisi.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_III_revisi.pdf]
Preview
Text
BAB_III_revisi.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_IV_revisi.pdf]
Preview
Text
BAB_IV_revisi.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_V_revisi.pdf]
Preview
Text
BAB_V_revisi.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_VI_revisi.pdf]
Preview
Text
BAB_VI_revisi.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR_ISI.pdf]
Preview
Text
DAFTAR_ISI.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR_PUSTAKA-Revisi.pdf]
Preview
Text
DAFTAR_PUSTAKA-Revisi.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of KATA_PENGANTAR.pdf]
Preview
Text
KATA_PENGANTAR.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of LEMBAR_PERSETUJUAN.pdf]
Preview
Text
LEMBAR_PERSETUJUAN.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item