AdityoPriyoHarianto (2009) Faktor-faktor yang mempengaruhi minat pemanfaatan sistem informasi : Studi Pada Mahasiswa Universitas Brawijaya Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari ekuitas merek (kesadaran merek, asosiasi merek, persepsi kualitas dan loyalitas merek) terhadap loyalitas pelanggan ponsel Nokia pada mahasiswa Universitas Brawijaya Malang. Data yang dianalisa berasal dari 115 responden mahasiswa Universitas Brawijaya Malang. Alat analisis data dengan regresi linear berganda. Hasil dari regresi menunjukkan bahwa secara simultan ekuitas merek signifikan mempengaruhi loyalitas pelanggan , dengan nilai F sebesar 85,002. Secara parsial kesadaran merek signifikan mempengaruhi loyalitas pelanggan, sebesar 0,169. Asosiasi merek signifikan mempengaruhi loyalitas pelanggan, sebesar 0,252. Persepsi kualitas signifikan mempengaruhi loyalitas pelanggan, sebesar 0,195. Loyalitas merek signifikan mempengaruhi loyalitas pelanggan, sebesar 0,346. Nilai Ajusted R square sebesar 0,747. Kesadaran merek, asosiasi merek, persepsi kualitas dan loyalitas merek, mempunyai hubungan positif atau searah dengan loyalitas pelanggan . Loyalitas merek dominan mempengaruhi produktivitas karyawan. Hasil penelitian dapat digunakan dalam strategi Manajemen Pemasaran, sebaiknya perusahaan memperhatikan pentingnya ekuitas merek untuk mempertahankan dan meningkatkan loyalitas pelanggan, terutama loyalitas merek , karena variabel ini dominan mempengaruhi produktivitas karyawan.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FE/2009/665/051000089 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 657 Accounting |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi |
Depositing User: | Endang Susworini |
Date Deposited: | 01 Feb 2010 09:15 |
Last Modified: | 23 Oct 2021 16:36 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/104568 |
Preview |
Text
051000089.pdf Download (12MB) | Preview |
Actions (login required)
View Item |