Pengaruh Return On Investment (ROI), Current Ratio (CR), dan Debt To Equity Ratio (DER) Terhadap Kebijakan Dividen : studi Pada Perusahaan Manufaktur Yang Listing di BEI Periode Pengamatan Tahun 20

SuryaRetnaningtyas (2009) Pengaruh Return On Investment (ROI), Current Ratio (CR), dan Debt To Equity Ratio (DER) Terhadap Kebijakan Dividen : studi Pada Perusahaan Manufaktur Yang Listing di BEI Periode Pengamatan Tahun 20. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Tujuan utama penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi perusahaan daam melakukan pembayaran dividen. Variabel dependen yang digunakan dalam penelitian ini adalah kebijakan dividen yang diukur dengan Dividend Payout Ratio (DPR), sedangkan variabel independennya adalah Return On Investment (ROI), Current Ratio (CR), dan Debt to Equity Ratio (DER). Penelitian ini menggunakan jenis penelitian explanatory yang mengkaji pengaruh-pengaruh variabel penelitian yaitu variabel bebas yang meliputi ROI (X1), CR (X2), dan DER (X3) terhadap variabel terikat yaitu DPR (Y). Sampel yang digunakan adalah perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI).Terdapat 27 sampel perusahaan yang ada dan berlangsung dari 2004-2007. Data diambil dengan metode purposive sampling. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ROI, CR dan DER memiliki pengaruh yang signifikan terhadap DPR dengan nilai F hitung sebesar 9.443 pada level signifikansi 0.000 dan nilai koefisien determinasi sebesar 19.1 %. Variabel ROI (X1) secara parsial mempunyai pengaruh signifikan terhadap DPR (Y), sedangkan variabel CR(X2) dan DER (X3) secara parsial tidak memiliki pengaruh yang signifkan terhadap DPR (Y). ROI (X1) merupakan variabel yang memiliki pengaruh dominan terhadap DPR (Y) dengan nilai koefisien beta terbesar yaitu 0.512.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FE/2009/525/050903105
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ilmu Ekonomi
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 05 Nov 2009 09:37
Last Modified: 05 Nov 2009 09:37
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/104416
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item