Bentuk Pelatihan bagi Tenaga Penjual pada Perusahaan Asuransi Jiwa Bersama Bumiputera 1912 di Kota Malang

YanWidyantoro (2007) Bentuk Pelatihan bagi Tenaga Penjual pada Perusahaan Asuransi Jiwa Bersama Bumiputera 1912 di Kota Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bentuk pelatihan bagi tenaga penjual pada perusahaan Asuransi Jiwa Bersama Bumiputera 1912 di Kota Malang dalam meningkatkan kompetensi tenaga penjual untuk menunjang penjualan jasa asuransi. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara dan dokumentasi. Informan dalam penelitian ini adalah kepala cabang, tenaga penjual, dan nasabah perusahaan Asuransi Jiwa Bersama Bumiputera 1912 di Kota Malang. Jumlah informan yang diambil adalah 3 kepala cabang, 30 tenaga penjual, dan 10 nasabah. Alasan peneliti dalam mengambil jumlah informan adalah bilamana dalam proses pengumulan data sudah tidak lagi ditemukan variasi informasi, maka peneliti tidak perlu lagi untuk mencari informan baru sehingga tidak dipersoalkan jumlah sampel. Hasil penelitian ini diketahui bahwa bentuk pelatihan bagi tenaga penjual adalah bentuk pelatihan konfrensi dan dalam kelas, pelatihan dengan pengalaman perilaku, dan pelatihan di tempat kerja. Cara penyajian pelatihan disajikan dengan ceramah dengan didukung alat peraga audio visual dilaksanakan secara berkesinambungan serta tenaga penjual dibekali dengan buku-buku dan kaset audio serta buku pedoman evaluasi yang harus diisi sehingga dapat menjamin terlaksananya proses belajar mandiri. Sedangkan materi yang dibutuhkan oleh tenaga penjual adalah materi cara memahami karakter dan kepribadian nasabah agar tenaga penjual menjadi individu yang mempedulikan orang lain, memudahkan tenaga penjual untuk memahami dan memenuhi kebutuhan nasabah, memudahkan tenaga penjual membangun rasa keakraban dan kekeluargaan dengan nasabah untuk mengembangkan jaringan serta pangsa pasar.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FE/2007/525/050800036
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ilmu Ekonomi
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 16 Jan 2008 10:11
Last Modified: 20 Oct 2021 10:37
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/103306
[thumbnail of 050800036.pdf]
Preview
Text
050800036.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item