Analisis Assessment Sales Ratio Antara Nilai Jual Objek Pajak Tanah Dengan Harga Tanah Kosong Tahun 2006 : Studi Kasus Di Kecamatan Lowokwaru Malang.

IkeDwiAndayani (2007) Analisis Assessment Sales Ratio Antara Nilai Jual Objek Pajak Tanah Dengan Harga Tanah Kosong Tahun 2006 : Studi Kasus Di Kecamatan Lowokwaru Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian dengan judul " Analisis Assessment Sales Ratio Antara Nilai Jual Objek Pajak Tanah Dengan Harga Tanah Kosong Tahun 2006 ( Studi Kasus Di Kecamatan Lowokwaru Malang) " ini dilakukan untuk mengetahui Rasio antara NJOP ketetapan dengan Harga Tanah Kosong yang berlaku pada tahun 2006 di Kecamatan Lowokwaru Malang. Sampel yang diambil sebanyak 85 buah yang dperoleh dari Kantor PPAT, Kantor Kelurahan, Agen Properti dan Kantor Pelayanan Pajak Bumi dan Bangunan (KP PBB) Malang. Data yang diperoleh kemudian dianalisis dengan menggunakan Assessment Sales Ratio . Dari hasil analisis tersebut diperoleh hasil perhitungan bahwa Assessment Ratio (AR) di Kecamatan Lowokwaru sebesar 63,16% dan masih berada dibawah 80% seperti yang telah ditetapkan oleh Dirjen Pajak melalui SE-09/PJ.06/2003. Selain itu hasil pengujian COD diperoleh hasil sebesar 48,48% dan COV 44,22% Dari hasil perhitungan tersebut dapat disimpulkan bahwa tingkat keseragaman penetapan NJOP pada Kecamatan Lowokwaru masih rendah Hal ini terlihat dari perhitungan COD dab COV yang lebih besar dari 20%. Dalam pengukuran tendensi sentral diperoleh rasio, yaitu Mean/Median dan Mean/ Weighted-Mean sebesar 1,16 dan 1,28 yang diidentifikasikan bahwa dalam penentuan NJOP terjadi regresivitas. Hal ini berarti penetapan NJOP atas tanah kosong di Kecamatan Lowokwaru berada dibawah HJOP (harga pasar tanah). Ketidakseragaman ini mencerminkan kurang baiknya kinerja dalam penetapan NJOP tanah. Hal ini disebabkan karena masih cukup banyak wilayah yang belum dilaksanakan penilaian ulang ( re-appraisal ), serta pelaksanaan penilaian ulang selama ini tidak dilakukan secara bersamaan di seluruh wilayah, namun dilakukan secara bertahap, hal ini akan mengakibatkan perubahan nilai tanah tidak dapat terpantau secara merata.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FE/2007/286/050701865
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ilmu Ekonomi
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 31 Jul 2007 00:00
Last Modified: 20 Oct 2021 09:24
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/103121
[thumbnail of 050701865.pdf]
Preview
Text
050701865.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item